Ini Spesifikasi dan Harga Xiaomi Redmi 7A, Smartphone Murah Bertenaga

Sekali nge-charge, baterai kuat sampai dua hari

Semarang, IDN Times - Bagi kamu yang bingung mencari atau sedang memilih smartphone, bahasan ini tepat kamu baca.

Xiaomi Indonesia melalui keterangan resmi tertulis yang diterima IDN Times, memberikan tujuh keunggulan yang dimiliki Redmi 7A bagi para millennial. Mau tahu apa saja keunggulan varian baru pabrikan Xiaomi itu? ini dia penjelasannya.

Baca Juga: 7 Smartphone Terbaik di Agustus 2019 Buat Penggemar Android Stock

1. Kapasitas baterai yang mumpuni

Ini Spesifikasi dan Harga Xiaomi Redmi 7A, Smartphone Murah BertenagaDok. Xiaomi Indonesia

Xiaomi kembali meluncurkan seri Redmi terbaru di Indonesia yaitu, Redmi 7A. Redmi 7A adalah lanjutan dari seri Redmi A, dengan tambahan teknologi inovatif melalui produk-produk berkualitas.

Redmi 7A juga merupakan smartphone entry-level berkualitas tinggi, dilengkapi dengan baterai berkapasitas besar 4.000mAh. Kekuatan baterainya mampu bertahan selama dua hari, hanya dalam sekali pengisian ulang daya.

2. Prosesor dengan kemampuan efisiensi daya

Ini Spesifikasi dan Harga Xiaomi Redmi 7A, Smartphone Murah BertenagaDok. Xiaomi Indonesia

Redmi 7A didukung dengan prosesor Qualcomm Snapdragon 439, yang sangat efisien dalam penerapan daya. Jenis prosesor itu adalah octa-core.

Tenaga dari prosesor itu cukup menunjang untuk kebutuhan pengguna sehari-hari, tanpa adanya kendala.

3. Tampilan layarnya tajam

Ini Spesifikasi dan Harga Xiaomi Redmi 7A, Smartphone Murah BertenagaDok. Xiaomi Indonesia

Redmi 7A dibekali dengan layar 5,45 inci dengan tampilan HD+ Full-Screen dan dengan sudut pandang yang luas. Layar tersebut juga mendukung gestur layar penuh.

Layar smartphone ini juga telah mendapatkan sertifikasi low blue light eye protection dari TÜV Rheinland, sehingga mata pengguna akan merasa lebih nyaman pada saat digunakan.

4. Kamera yang canggih

Ini Spesifikasi dan Harga Xiaomi Redmi 7A, Smartphone Murah BertenagaDok. Xiaomi Indonesia

Smartphone ini disematkan kamera belakang 12MP dengan ukuran piksel 1,25μm yang besar. Alhasil, tangkapan gambar smartphone ini lebih jelas bahkan pada saat kondisi minim cahaya.

Redmi 7A juga memiliki kamera depan 5MP yang telah dilengkapi dengan fitur AI Face Unlock.

5. Bisa dibeli terpisah tanpa bundling

Ini Spesifikasi dan Harga Xiaomi Redmi 7A, Smartphone Murah BertenagaDok. Xiaomi Indonesia

Kalau kamu ingin mendapatkan Redmi 7A, Xiaomi bekerja sama dengan Smartfren untuk paket bundling Redmi 7A. Redmi 7A akan ditawarkan dalam paket bundling prabayar.

Namun jika ingin terpisah, harga Redmi 7A untuk versi 2GB + 16GB dibanderol mulai harga Rp1,299 juta.

Smartphone itu bisa dibeli secara online, di laman mi.com dan toko online Lazada, maupun secara offline di Authorized Mi Store seluruh Indonesia.

Nah, kamu sudah tahu fakta-fakta keunggulannya Redmi 7A. Ulasan ini bisa menjadi bahan kamu sebelum membeli smartphone baru. Selamat mencoba.

Baca Juga: Spesifikasi Redmi 7A, Kapasitas Baterainya Jumbo!

Topik:

  • Dhana Kencana
  • Paulus Risang

Berita Terkini Lainnya