Akhir tahun sering menjadi momen terbaik untuk liburan bersama keluarga atau teman. Jika ingin mencoba aktivitas seru dan menantang, rafting atau arung jeram bisa menjadi pilihan menarik.
Salah satu rekomendasi rafting terbaik di Jawa Tengah adalah rafting di Sungai Comal, Pemalang. Pengalaman mengarungi derasnya aliran sungai sambil menikmati panorama alam di kanan-kirinya akan membuat liburanmu semakin berkesan. Aktivitas tersebut tak hanya memacu adrenalin, tetapi juga membantu menyegarkan pikiran.
Tertarik mencoba? Yuk, simak informasi lengkap mengenai rafting di Sungai Comal Pemalang berikut ini.
