TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

9 Potret Curug Semirang, Hidden Gem Wisata Air Terjun di Semarang

Tenang, sejuk, dan jauh dari keramaian kota. Enak!

Curug Semirang (instagram.com/pakguru_)

Curug Semirang merupakan salah satu destinasi wisata alam yang menyuguhkan panorama air terjun. Curug tersebut terletak di Ungaran, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah.

Tempatnya yang tersembunyi dan jauh dari keramaian kota menjadikan curug itu masih alami dan mendamaikan. Makanya, tidak sedikit mereka yang datang memanfaatkan tempat wisata tersebut untuk menghilangkan rasa penat, sehingga bisa menikmati liburan dengan seru dan menyenangkan.

Selain menawarkan keindahan air terjun, pengunjung juga dimanjakan dengan spot foto yang instagramable, camping ground, outbond area, bahkan coffee shop. Seperti apa potretnya? Yuk, kita explore wisata air terjun Curug Semirang!

1. Curug Semirang berada di Kabupaten Semarang, tepatnya di Desa Gogik, Ungaran, Jawa Tengah

ilustrasi wisata Curug Semirang (dok. pribadi/Anisa Kusuma)

2. Destinasi wisata Curug Semirang bisa kamu kunjungi bersama orang tersayang dengan harga tiket masuk sebesar Rp10 ribu per orang. Terjangkau, bukan?

Curug Semirang (dok. pribadi/Anisa Kusuma)

3. Jam operasional Curug Semirang buka setiap hari, mulai pukul 08.00--16.00 WIB

Curug Semirang (instagram.com/desti.wulansari)

Baca Juga: 10 Potret Wisata Pantai Pailus di Jepara, Liburan Asyik untuk Healing

4. Meskipun tempatnya di tengah hutan rimbun dan jauh dari keramaian, Curug Semirang menyajikan beberapa fasilitas, seperti kamar mandi, musala, gazebo, outbond area, camping ground, tempat makan, dan coffee shop

Curug Semirang (instagram.com/desti.wulansari)

5. Untuk tiba di Curug Semirang, kamu bisa menempuh perjalanan selama 50 menit atau 22 kilometer dari Simpang Lima, Semarang

ilustrasi area sekitar Curug Semirang (instagram.com/keypayy)

6. Setibanya di tempat parkir, kamu masih harus berjalan kaki sekitar 30 menit dengan medan yang menantang dan pemandangan sekitar yang asri nan menentramkan jiwa

Curug Semirang (instagram.com/fas_1st)

7. Perjalananmu akan sangat seru dan menantang karena letak air terjun berada di tengah hutan rimbun dengan medan yang terjal dan menanjak. Tetap harus berhati-hati, ya!

Curug Semirang (instagram.com/pakguru_)

8. Perjalananmu gak akan terasa karena pemandangan di sekitar sangat memanjakan mata dan memukau hati. Kamu akan ditemani barisan pepohonan dan aliran sungai yang jernih

ilustrasi area sekitar Curug Semirang (dok. pribadi/Anisa Kusuma)

Baca Juga: 7 Rekomendasi Tempat Nongkrong di Solo, Gak Cuma buat Ngopi, Cozy!

Verified Writer

Anisa Kusuma

Keep going!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya