TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Sepanjang 2022, KoinWorks Salurkan Pembiayaan ke 850 Ribu UMKM 

Fokus pada pengembangan neobank dan usaha mikro

KoinWorks memfasilitasi UMKM mengikuti pameran dan bazaar. (dok. KoinWorks)

Semarang, IDN Times - KoinWorks berhasil menyalurkan pendanaan sebesar Rp8 triliun kepada 850 ribu UMKM pada tahun 2022. Perusahaan finansial teknologi itu akan melanjutkan pelayanannya menjadi neobank di tahun 2023. 

Baca Juga: BRI Semarang Targetkan Rp3 Triliun untuk Pembiayaan Kredit KPR 2023 

1. NEO Card jadi unggulan KoinWorks NEO

Pexels/Pixabay

Saat ini, KoinWorks memiliki basis pengguna mencapai 2,5 juta. Perusahaan yang mengawali pelayanan di digital lending ini, sekarang tengah berinovasi mengembangkan KoinWorks NEO.

NEO Card merupakan salah satu fitur unggulan KoinWorks NEO, dan hingga kini 200 ribu kartu telah dibuat. Dengan Virtual Card Number (VCN), kartu ini berfungsi sebagai kartu debit virtual bagi UMKM, yang memungkinkan UMKM untuk bertransaksi secara digital ke lingkup internasional. Kemudian, menemukan harga paling kompetitif untuk bahan baku dan sumber daya lainnya untuk bisnis, dan menerima pembiayaan.

2. KoinWorks berikan pelatihan pada UMKM

KoinWorks memfasilitasi UMKM mengikuti pameran dan bazaar. (dok. KoinWorks)

Chief Marketing Officer KoinWorks, Grace Hong mengatakan, sepanjang tahun 2022 KoinWorks NEO mendapat sambutan yang baik dari masyarakat dan UMKM. Sebab, pihaknya mendukung pengembangan UMKM di industri-industri penting seperti FnB, fashion, agribisnis, dan jasa.

‘’Ini merupakan suatu kebanggan dan akan kami lakukan secara konsisten. Kami juga mengapresiasi semua pihak yang telah mempercayai kami, bergabung dalam memajukan UMKM melalui pendanaan, dan memilih kami sebagai mitra keuangan untuk pengembangan aset,” ungkapnya Senin (26/12/2022).

Selain menciptakan solusi bagi UMKM, KoinWorks juga meningkatkan potensi UMKM dengan berbagai inisiatif pengembangan usaha di tahun 2022. Sebanyak 9.000 UMKM dari berbagai industri mengikuti kompetisi KoinWorks NEO Inspire yang memfasilitasi pemenangnya dengan modal usaha. Bekerja sama dengan mitra strategis, KoinWorks juga mengadakan pelatihan bisnis untuk UMKM di tingkat kelurahan yang sekaligus memperluas penetrasi KoinWorks NEO.

Pemilik UMKM produk skincare Naturaworld, Runi membagikan pengalamannya dari pelatihan tersebut,

“Pelatihannya sangat menambah wawasan, terutama untuk strategi pemasaran digital bagi para pemula, sehingga kami lebih percaya diri dalam strategi penjualan. Networking kami juga semakin luas dari pelatihan,’’ tuturnya.

Baca Juga: Rayakan HUT Ke-127, BRI Catat Laba Bersih Rp39,31 Triliun

Berita Terkini Lainnya