TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Domba Batur, Hewan Ternak Pilihan untuk Kurban dan Investasi

Dagingnya lebih lebih empuk dan rendah lemak

jatengprov.go.id

Banjarnegara, IDN Times - Bingung memilih jenis hewan kurban untuk Iduladha? Atau untuk investasi jangka panjang sebagai peternak? Tidak ada salahnya mencoba dan menggunakan domba Batur.

Domba Batur merupakan domba khas yang berasal dari Kecamatan Batur, Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah. Dengan beragam keunggulan dari sisi ekonomi, domba tersebut banyak dikembangbiakkan oleh warga.

Baca Juga: 5 Fakta tentang Domba, Hewan Penghasil Benang Wol yang Unik!

1. Potensi ekonomi semakin tinggi

jatengprov.go.id

Pertumbuhan domba Batur sangat cepat. Oleh karena itu, banyak warga Banjarnegara yang menggeluti usaha penggemukan domba tersebut. Selain itu, induk dari domba Batur mudah untuk dikembangbiakkan.

Kondisi tersebut dirasa menguntungkan peternak. Meski demikian, kapasitas pakan domba Batur dua kali lipat dibandingkan jenis domba lainnya.

"Pasarnya gampang sekali. Sebulan paling tidak saya bisa menjual 40 ekor per bulan dan itu pun saya tidak sering ke pasar (hewan). Pembeli berdatangan cukup dengan telepon," kata peternak domba Batur asal Dieng Kulo, Banjarnegara, Jawa Tengah, Panut Sambodo, sebagaimana dikutip dari laman resmi Pemprov Jateng, Senin (5/8).

2. Sisi keunggulan domba Batur

jatengprov.go.id

Panut mengaku baru-baru ini dirinya berhasil menjual 200 ekor domba Batur ke sebuah perusahaan.

Dari dua ratus domba tersebut, satu ekor domba bahkan dijualnya dengan harga Rp20 juta, lantaran beratnya lebih dari 100 kilogram. Sisanya, sebanyak 199 ekor lainnya, dijual rata-rata dengan harga Rp3 juta.

Keunggulan domba Batur adalah hewan tersebut memiliki daya adaptasi yang baik terhadap lingkungan sehingga cocok dipelihara di daerah bercuaca dingin. Termasuk mudah digemukkan dan mudah dikembangbiakkan.

"Tekstur dagingnya lebih empuk dan kadar lemaknya lebih rendah. Kotorannya bisa dimanfaatkan untuk pupuk dan diolah menjadi biogas," ungkap Panut.

Baca Juga: 7 Manfaat Penting Konsumsi Daging Domba untuk Kesehatan

Berita Terkini Lainnya