TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Resep Bihun Goreng ala Restoran Cina, Cita Rasa Autentik 

Topping dapat disesuaikan sesuai selera

ilustrasi bihun goreng (unsplash.com/Max Griss)

Siapa di antara kamu yang suka makan di restoran chinese food? Salah satu menu yang menjadi favorit banyak orang adalah bihun goreng. Perpaduan antara bihun kering dengan aneka bumbunya yang khas itulah yang membuat hidangan satu ini banyak diminati. 

Bukan hanya bumbu, teknik memasak masakan Cina juga sangat berperan besar dalam menciptakan cita rasa yang autentik. Mulai dari persiapan bahan, rendaman bihun hingga proses penumisan semua memiliki peran penting. 

Bagi yang ingin mencoba membuat bihun goreng ala restoran Cina, berikut ini ada resep bihun goreng ala restoran Cina yang dapat kamu ikuti, lengkap dengan tips memasaknya juga. Kira-kira bahan apa saja yang dibutuhkan dan bagaimana cara membuatnya? Simak resep selengkapnya berikut ini!

Baca Juga: Resep Tumis Daging Nanas Simpel, Solusi Masak Enak dan Cepat

Bahan Bihun Goreng

ilustrasi bihun (unsplash.com/Bakd&Raw by Karolin Baitinger)

Bahan-bahan:

  1. 200 gram bihun kering
  2. 2 sdm minyak wijen
  3. 2 sdm kecap manis
  4. 2 sdm kecap asin
  5. 2 siung bawang putih, cincang halus
  6. 1 buah bawang bombay, potong tipis
  7. 1 wortel, potong dadu kecil
  8. 1 cangkir kacang polong
  9. 1 cangkir kol, iris tipis
  10. 200 gram daging ayam atau udang, potong kecil
  11. 2 telur
  12. Garam dan merica secukupnya
  13. Minyak untuk menumis

Cara Membuat

ilustrasi orang memasak (unsplash.com/Clem Onojeghuo)
  1. Rendam bihun kering dalam air panas selama 5-7 menit atau sesuai petunjuk kemasan. Setelah lembut, tiriskan dan sisihkan.
  2. Panaskan sedikit minyak dalam wajan besar atau wajan tumis. Tumis bawang putih hingga harum, tambahkan daging ayam atau udang. Masak hingga daging matang sepenuhnya.
  3. Masukkan bawang bombay, wortel, kacang polong, dan kol. Tumis hingga sayuran sedikit layu.
  4. Dorong bahan-bahan ke tepi wajan, tambahkan sedikit minyak di bagian kosong. Kocok telur dan tuang ke wajan, aduk rata dan biarkan setengah matang.
  5. Campur telur dengan bahan-bahan lain. Tambahkan bihun yang sudah direndam dan campur rata dengan bumbu-bumbu lain.
  6. Tuangkan kecap manis, kecap asin, minyak wijen, garam, dan merica ke dalam wajan. Aduk rata hingga bihun meresap semua bumbu dan warnanya merata.
  7. Angkat bihun goreng dan sajikan panas. Kalian bisa tambahkan irisan daun bawang atau bawang goreng sebagai hiasan.
  8. Bihun goreng ala restoran Cina siap disantap. 

Baca Juga: Resep Ikan Gurame Bakar yang Super Enak dan Mudah Dibuat

Verified Writer

Alvina Putri Rahmanita

Hello:)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya