5 Manfaat Salad untuk Kulit, Gak Cuma Menurunkan Berat Badan!

Bisa bikin kulit glowing, lho

Banyak orang yang membuat menu salad sebagai menu diet sehat sehari-hari. Tetapi, tahukah kamu kandungan dalam salad tidak hanya berpengaruh untuk menurunkan berat badan, tetapi juga ada manfaat lain bagi tubuh terutama kulit.

Penasaran gak dengan manfaat salad untuk kulit? Biar kamu gak bertanya-tanya, langsung saja simak penjelasan tentang manfaat salad untuk kulit berikut ini. Check it out!

1. Menghidrasi kulit

5 Manfaat Salad untuk Kulit, Gak Cuma Menurunkan Berat Badan!ilustrasi salad (pexels.com/jillwellington)

Banyak sayuran yang memiliki kandungan air yang dibutuhkan kulit. Jika kamu mengonsumsi buah dan sayur yang mengandung banyak air seperti buah tomat, mentimun, buah semangka, sayur bayam dan wortel, maka kebutuhan air dalam tubuhmu juga akan tercukupi.

Air membantu menghilangkan racun dari tubuh melalui kulit dan urine. Hal ini akan membuat kulit halus dan sehat. Perhatikan bahwa kotoran di dalam tubuh adalah penyebab utama dari kulit kusam dan serangan bakteri, maka dibutuhkan air untuk menghilangkannya.

2. Nilai gizi tinggi

5 Manfaat Salad untuk Kulit, Gak Cuma Menurunkan Berat Badan!ilustrasi salad (unsplash.com/alphabetania)

Manfaat salad untuk kulit yang berikutnya adalah salad mengandung nilai gizi yang tinggi. Hampir semua salad dibuat dengan bahan mentah. Hal ini dapat memastikan bahwa kandungan nutrisi dalam salad tidak berkurang karena biasanya makanan yang dimasak dapat melunturkan viramin dan mineral dalam masakan tersebut.

Nutrisi memainkan peran penting dalam membuat kulit sehat. Selain itu, kapasitas antiinflamasi dan antioksidan sayuran berarti tidak ada senyawa beracun yang dilepaskan. 

Baca Juga: 7 Rekomendasi Resep Salad Segar Rendah Kalori, Menu Diet Sehatmu! 

3. Mengaktifkan kolagen

5 Manfaat Salad untuk Kulit, Gak Cuma Menurunkan Berat Badan!ilustrasi salad (unsplash.com/yoavaziz)

Nutrisi yang terkandung dalam salad membantu menyintesis kolagen, memberikan efek perlindungan matahari alami, melindungi kulit dari kerutan dan kendur, dapat memperbaiki lingkaran hitam di bawah mata, dan membuat kulit lebih halus. Kolagen yang ada di dalam tubuh diaktifkan oleh nutrisi dalam sayuran. Hal ini penting untuk menjaga kulit tetap segar dan bebas dari kerutan.

Ketika melihat masalah pada kulit seperti jerawat, cara terbaik untuk memulai proses penyembuhan bukan dengan mengoleskan salep tetapi dengan memeriksa pola makan terlebih dahulu. Penyembuhan kulit semestinya dimulai dari dalam dengan mengonsumsi makan makanan bergizi dan tetap terhidrasi. 

4. Mengandung banyak serat

5 Manfaat Salad untuk Kulit, Gak Cuma Menurunkan Berat Badan!ilustrasi salad (unsplash.com/yoavaziz)

Serat dalam sayuran dan buah-buahan yang digunakan untuk bahan dasar salad dapat berfungsi membersihkan usus dan usus besar, serta membuat penyerapan nutrisi lebih efisien. Jika usus dipenuhi dengan makanan olahan yang lengket dan bebas serat, mereka tidak akan menyerap nutrisi dengan baik.

Hampir setiap bahan dalam salad menyumbang serat yang membersihkan sistem pencernaan, membawa sisa kotoran bersamanya dan membiarkan dinding usus dan usus besar bebas menyerap semua vitamin baik yang ada pada makanan setiap hari. Artinya, perkembangbiakan bakteri berbahaya telah dicegah. Ketika seluruh tubuh sehat, kulit juga ikut sehat. Serat juga memfasilitasi perkembangan bakteri sehat yang membantu menyerap nutrisi ke dalam aliran darah dan seluruh area tubuh, termasuk kulit. 

Beberapa manfaat bisa didapatkan dari diet dengan menu makanan tinggi serat seperti salad, salah satunya membantu mencapai berat badan yang sehat, membantu mengontrol kadar gula darah, menurunkan kadar kolesterol, membantu menjaga kesehatan usus dan menormalkan gerakan usus.

5. Mengandung minyak berkualitas yang dibutuhkan kulit

5 Manfaat Salad untuk Kulit, Gak Cuma Menurunkan Berat Badan!ilustrasi salad (unsplash.com/sinapiryae)

Penggunaan minyak berkualitas dalam saus salad dapat meningkatkan penyerapan nutrisi dan memberikan pelembap, asam lemak omega anti-inflamasi yang bermanfaat bagi kulit. Kulit membutuhkan minyak untuk tetap lembab, sehat dan terhidrasi.

Minyak alami yang digunakan dalam saus salad memiliki fungsi antiinflamasi khusus yang menenangkan kulit kepala. Mereka juga cenderung mencerna vitamin K dan beta karotena. Biji kenari, rami dan labu adalah beberapa asal minyak kulit yang aman dan dapat digunakan sebagai saus salad.

Itulah beberapa manfaat makanan salad yang tidak hanya sebagai menu makan sehat untuk diet namun juga bagus untuk kulit.

Baca Juga: 6 Resep Salad untuk Kulit Glowing dan Sehat Fresh Dari Buah, Sayuran 

Shasya Khairana Photo Community Writer Shasya Khairana

expecto patronum

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Dhana Kencana

Berita Terkini Lainnya