TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Gerindra Jateng Deklarasi Prabowo Presiden 2024

Prabowo sudah didukung 13 DPD

Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto (ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan)

Surakarta, IDN Times - Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra se Jawa Tengah mendeklarasikan Prabowo Subianto, sebagai calon presiden (capres) pada Pemilu 2024 di ‘Dwangsa Hotel, Kartasura, Solo, Sabtu (23/10/21)

Deklarasi sendiri diikuti oleh jajaran pimpinan dan pengurus DPD Partai Gerindra Jateng.

Baca Juga: Ziarah Makam Gus Dur, Muzani: Insyaallah Pak Prabowo Maju Pilpres 2024

1. Deklarasi disela-sela Rakor DPD Partai Gerindra Jateng.

Deklarasi Prabowo Presiden oleh DPD Gerindra Jateng. Dok/Partai Gerindra

Deklarasi dipimpin Ketua DPD Partai Gerindra Jateng Abdul Wahid dan disaksikan Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad. Deklarasi dilakukan disela Rakor DPD Partai Gerindra Jateng untuk Pemenangan Pemilu 2024 yang berlangsung sejak Jumat (22/10/2021) kemarin.

Sufmi mengatakan deklarasi ini digelar sebagai langkah awal dukungan kader Gerindra di daerah untuk mengusung kembali Ketua Umum Gerindra, Prabowo Subianto untuk maju sebagai calon Presiden dalam Pemilu 2024 mendatang. Ia melihat para kader di Jateng siap dan semangat untuk memenangkan Prabowo dalam Pilpres mendatang.

"Kami menerima aspirasi dari kader Partai Gerindra se Jawa Tengah untuk meminta kesediaan pak Prabowo untuk maju dicapreskan sebagai presiden dari Partai Gerindra. Dan kami telah terima tadi permintaan dari aspirasi teman-teman Jawa Tengah. Setibanya di Jakarta kami akan sampaikan kepada ketua umum pimpinan kami pak Prabowo Subiyanto,” ujar Sufmi Dasco.

2. Sebanyak 13 DPD Dukung Prabowo Presiden

Konferensi pers pengusungan Prabowo Presien 2024 di Solo. IDNTimes/Larasati Rey

Hingga saat ini sudah 13 DPD memberikan dukungan terhadap Prabowo. Terakhir dukungan dilakukan oleh DPD Jatim dan Jabar. Pengusungan kembali Prabowo ini didasari hasil survei secara internal partai maupun eksternal yang selalu menempatkan Prabowo di posisi teratas.

Ditanya soal calon pendamping yang pantas untuk Prabowo, ia mengaku masih menunggu kesediaan Prabowo untuk dicalonkan. Ia juga tidak menutup kemungkinan adanya kualisi partai dalam pencalonan nantinya.

“Kalau soal pendamping, saya rasa kita perlu dulu mendengar kesediaan pak Prabowo untuk dicapreskan. Baru nanti kita bicara soal pendamping atau partai koalisi,” pungkasnya.

Baca Juga: Gerindra: Dukungan Prabowo Maju Pilpres 2024 Baru dari 12 Provinsi

Berita Terkini Lainnya