TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

RSUD Tidar Kota Magelang Ditutup, Pasien Virus Corona di IGD Penuh

Pemkot Magelang rencana buat RS darurat COVID-19

Petugas mengantar pasien ke ruang IGD (Instalasi Gawat Darurat) tambahan di RSUD Bekasi, Jawa Barat, Rabu (23/6/2021). ANTARA FOTO/ Fakhri Hermansyah

Magelang, IDN Times - RSUD Tidar Kota Magelang, Jawa Tengah menutup ruang pelayanan instalasi gawat darurat (IGD) khusus pasien COVID-19. Langkah tersebut dilakukan karena tempat tersebut sudah penuh dengan pasien virus corona

Baca Juga: Ikut Gathering 3 Hari, 17 Mahasiswa Untidar Magelang Kena COVID-19

1. IGD RSUD Tidar akan dibuka jika ada pasien COVID-19 yang sembuh

Rumah sakit rujukan COVID-19, RSPI Sulianti Saroso. ANTARA FOTO/Aprillio Akbar

Ketua Harian Satgas Penanganan COVID-19 Kota Magelang, Joko Budiyono mengatakan, kapasitas IGD RSUD Tidar sudah tidak muat lagi untuk menerima pasien COVID-19.

‘’Oleh karena itu, kami tutup dulu dan jika nanti ada pasien sudah tidak bergejala bisa pulang, dapat diganti pasien lainnya,’’ ungkapnya melansir Antara, Rabu (30/6/2021).

2. Pelayanan untuk pasien lain tetap berjalan

Kondisi pasien COVID-19 di IGD RS PKU Bantul, 11 Januari 2021. Dokumentasi RS PKU Bantul

Untuk diketahui, penutupan IGD tersebut diperuntukkan khusus untuk pasien COVID-19. Sedangkan untuk pelayanan pasien lainnya tetap dilayani.

Ihwal dengan kapasitas tempat tidur pasien COVID-19 yang penuh, Pemerintah Kota (Pemkot) Magelang berencana membuat rumah sakit darurat COVID-19.

"Rumah sakit darurat tersebut rencananya akan menempati GOR Samapta Kota Magelang," imbuhnya.

Baca Juga: Candi Borobudur Ditutup! Kabupaten Magelang Jadi Zona Merah 

Berita Terkini Lainnya