TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Habis Ketemuan, Ahok dan Gibran Posting 3 Foto, Nostalgia Sama Jokowi

Ahok dan Gibran unggah di akun Instagram

Instagram.com/gibran_rakabuming

Surakarta, IDN Times - Komisaris PT Pertamina (Persero), Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok bertemu dengan Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka. Mereka bertemu pada Rabu (7/4/2021) malam.

Baca Juga: Saling Puji, Gibran Sebut Ahok Merupakan Politisi Idolanya

1. Keduanya membahas soal penghijauan kota

Instagram.com/basukibtp

Pertemuan keduanya dilangsungkan di rumah dinas Wali Kota Solo, Lodji Gandrung Surakarta.

Ahok mengaku pertemuan tersebut membahas soal penghijauan di Kota Solo. Salah satunya merealisasikan program Pertamina Hijau, sebagai pertanggungjawaban sosial perusahaan plat merah tersebut.

2. Ahok anggap pertemuan dengan Gibran sebagai nostalgia

Ahok mengunggah sejumlah foto melalui instagram pribadinya @basukibtp usai pertemuan tersebut. Ia posting 3 foto, dua saat bersama Gibran dan satu foto bersama Ayahanda Gibran, Presiden Joko "Jokowi" Widodo.

Ahok menganggap pertemuan dengan Gibran serasa bernostalgia dengan Jokowi pada 9 Februari 2012 lalu. Kala itu Jokowi menjabat sebagai Wali Kota Solo.

"Kemarin malam saya mengunjungi Mas Walikota Solo @gibran_rakabuming di Loji Gandrung, kami diskusi beberapa hal termasuk mengenai ruang terbuka hijau. Saya jadi teringat 9 Februari 2012, itu pertama kali saya berkunjung ke Loji Gandrung saat Pak @jokowi masih sebagai Walikota Solo," tulis Ahok.

Baca Juga: Temui Gibran Malam-malam, Ahok Ngaku Bahas Penghijauan

https://www.youtube.com/embed/S-JamC7w25U
Berita Terkini Lainnya