TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Piala Presiden, PSS Sleman vs Persita Tangerang 2-0

Suporter pulang dengan bangga dan gembira.

PSS Sleman vs Persita Tangerang Piala Presiden. (Instagram/@psssleman)

Surakarta, IDN Times - PSS Sleman berhasil meraih kemenangan pertama pada babak penyisihan Grub A Piala Presiden 2022 melawan Persita Tangerang, yang digelar di Stadion Manahan, Solo, Kamis (16/6/2022)

1. Laga berlangsung sengit di tengah hujan deras

PSS Sleman vs Persita Tangerang Piala Presiden. (Instagram/@persita.official))

Pertandingan PSS Sleman vs Persita Tangerang pada matchday kedua Grup A Piala Presiden 2022 digelar pukul 16.00 WIB. Permainan kedua tim tersebut berlangsung sengit di tengah hujan deras yang menguyur Stadion Manahan pada sore itu.

Dua gol yang bersarang di gawang Persita Tangerang dicetak oleh pemain PSS Sleman Fandi Eko Utomo pada menit 45' setelah berhasil mendapatkan umpan dari Purwoko.

Dan gol kedua dicetak oleh Riki Dwi Saputro pada babak kedua (90+7') setelah mendapatkan umpan dari Todd Ferre. Gol ini terjadi diujung pertandingan.

2. PSS Sleman duduk puncaki klasemen grup A

PSS Sleman vs Persita Tangerang Piala Presiden. (Instagram/@psssleman)

Dengan kemenangan dari PSS Sleman, tim yang memiliki julukan Super Elja tersebut berhasil meduduki puncak klasemen Grup A Piala Presiden 2022 untuk sementara. Tim asal Yogyakarta tersebut memimpin 4 poin.

Dipertandingan sebelumnya, PSS Sleman berhasil ditahan imbang 0-0 oleh Persis Solo pada laga pembuka turnamen Pramusim Piala Presiden, pada Sabtu (11/6/2022).

Baca Juga: Piala Presiden Bakal Jadi Standar Kompetisi Liga dan Piala Dunia U-20

Berita Terkini Lainnya