TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Takluk! Persis Solo Dipecundangi 10 Pemain Persik Kediri

Persis Solo kalah di kandang sendiri

Ripal Wahyudi, gelandang Persis Solo, saat berduel dengan pemain Persik Kediri pada pertandingan pekan ke-6 Liga 1 Indonesia 2024/2025. (instagram.com/persisofficial)

Surakarta, IDN Times - Persis Solo mendulang hasil mengecewakan pada pertandingan pekan ke-6 Liga 1 Indonesia 2024/2025. Melawan Persik Kediri di Stadion Manahan, Solo, Senin (23/9/2024) sore WIB, Tim Laskar Sambernyawa malah keok 0-1 di kandang.

Persis Solo sebenarnya tampil percaya diri sejak peluit kick-off dimulai. Dengan menurunkan Moussa Sidibe dan Karim Rossi di lini depan, mereka langsung agresif untuk terus menciptakan peluang. Terlebih, tambahan tenaga Facundo Aranda dan Sho Yamamoto membuat lini penyerangan pasukan Laskar Sambernyawa makin garang.

Persis Solo terus menguasai jalannya laga sepanjang 20 menit pertama. Bahkan, mereka langsung bikin gebrakan dengan mencatatkan dua peluang emas. Peluang pertama terjadi lewat sepakan Moussa Sidibe meski dimentahkan kiper Persik, Leonardo Navacchio pada menit ke-15. Lalu, tendangan Irfan Jauhari juga menyamping tipis ke pojok kanan gawang Persik pada menit ke-19.

Sementara itu, kubu lawan tidak mau kalah. Persik Kediri sempat menciptakan peluang berbahaya pada menit ke-34. Berawal dari umpan ciamik Ze Valente, bomber asing Persik, Ramiro Fergonzi hampir mencatatkan namanya di papan skor andai sepakannya tidak diselamatkan mistar gawang Persis.

Menjelang paruh pertama usai, Persis Solo kembali bikin dua peluang emas lewat upaya Karim Rossi. Penyerang berpaspor Swiss itu sempat melakukan tendangan spekulasi tepat sasaran pada menit ke-41. Selang 4 menit kemudian, Rossi kembali melakukan hal serupa. Sayangnya, lagi-lagi, kedua peluang itu masih digagalkan oleh kecekatan kiper Persik. Skor 0-0 bertahan sampai turun minum.

Memasuki babak kedua, tensi pertandingan masih tinggi. Bahkan, wasit mesti mengeluarkan hukuman kartu merah tidak langsung kepada pemain kunci Persik, Rohit Chand pada menit ke-69. Sang pemain telah mendapat ganjaran kartu kuning kedua dalam pertandingan ini.

Sialnya, alih-alih unggul jumlah pemain, Persis Solo justru diterpa petaka pada menit ke-81. Gawang mereka malah kecolongan lewat gol kejutan Ramiro Fergonzi. Bomber asing Persik itu berhasil melakukan tembakan sempurna usai memanfaatkan kelengahan di lini pertahanan tuan rumah. Gol ini pun menjadi petaka bagi Persis karena tetap bertahan hingga akhir. Mereka keok 0-1 dari Persik Kediri.

Baca Juga: 4 Fakta Abdul Aziz, Pemain Pinjaman Persis Solo di Liga 1

Verified Writer

rizkilutfi

Writing is one of happines

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya