Global Wallet, Solusi Bebas Tarik Tunai saat di Luar Negeri

Cek cara pakainya di sini

Semarang, IDN Times - Kamu suka bepergian atau traveling ke luar negeri? Pastinya harus mempersiapkan mata uang asing dari negara yang kamu tuju. Bahkan, tidak sedikit juga yang menyiapkannya dalam bentuk tunai. Alhasil, ada biaya kurs dan transaksi yang harus kamu bayar untuk membeli mata uang tersebut.

Bank OCBC NISP menawarkan fitur Global Wallet di kartu debit untuk tarik tunai dan transaksi menggunakan 11 mata uang asing dari berbagai negara, tanpa ada biaya konversi kurs.

Seperti apa layanan tersebut dan bagaimana cara menggunakannya? Simak penjelasannya berikut ini.

1. Melayani 11 mata uang asing

Global Wallet, Solusi Bebas Tarik Tunai saat di Luar NegeriKartu Debit Global Wallet untuk nasabah NYALA (kiri) dan Premier Banking (kanan) saat ditunjukkan di Bank OCBC NISP Semarang (IDN Times/Dhana Kencana)

Layanan Global Wallet merupakan fitur terbaru yang sudah ada sejak 2021 untuk memudahkan nasabah bertransaksi di luar negeri. Fitur tersebut tersedia pada Kartu Debit Mastercard, baik untuk nasabah NYALA OCBC NISP maupun Premier Banking OCBC NISP.

Dengan Global Wallet, nasabah bisa melakukan tarik tunai melalui ATM dan berbelanja di merchant saat berada di luar negeri, sesuai dengan mata uang asing yang ada di negara tersebut. Transaksi akan langsung didebit dari saldo rekening mata uang asing nasabah sehingga tidak ada konversi kurs.

Untuk sementara terdapat 11 mata uang asing yang terlayani oleh Global Wallet. Antara lain USD, AUD, SGD, JPY, EUR, HKD, CHF, NZD, CAD, GBP dan CNH.

Baca Juga: Usung Cemumuah, Transaksi QRIS di Jateng Tembus Rp389,5 Miliar 

2. Tidak kena biaya konversi kurs dan admin

Global Wallet, Solusi Bebas Tarik Tunai saat di Luar NegeriLayanan perbankan di Bank OCBC NISP Semarang (IDN Times/Dhana Kencana)

Region Head Jawa Tengah dan DIY Bank OCBC NISP, Esther Aminoto mengatakan, dengan Global Wallet, nasabah yang sedang bepergian ke luar negeri dapat leluasa bertransaksi di puluhan negara yang menggunakan mata uang tersebut sebagai alat pembayaran.

"Untuk transaksi pembayaran di merchant, selain tidak ada konversi kurs, juga tidak ada biaya administrasi. Urusan keuangan selama jalan-jalan menjadi aman dan bisa fokus berlibur di negara tujuan," katanya di Semarang, Jumat (25/11/2022).

Keuntungan lain adalah kemudahan mengelola keuangan dalam salah satu mata uang dari 12 mata uang yang disediakan melalui satu rekening. Kemudian, transaksi jual-beli valas dengan kurs yang kompetitif lewat aplikasi One Mobile atau melalui kantor cabang.

Lalu, nasabah bisa menabung secara online dan real-time dan transfer ke luar negeri dengan Telegraphic Transfer (TT) melalui aplikasi One Mobile.

3. Bisa langsung digunakan di luar negeri

Global Wallet, Solusi Bebas Tarik Tunai saat di Luar NegeriLayanan perbankan di Bank OCBC NISP Semarang (IDN Times/Dhana Kencana)

Salah satu nasabah, Setyo Boedi merasakan manfaat dari layanan Global Wallet. Setiap bulan, ia tidak dipusingkan saat harus mengirimkan uang kepada anaknya yang sedang menempuh pendidikan di JET Academy Jepang.

"Biaya transfer ke luar negeri itu tidak kecil. Kalau terus-terusan rutin kan lumayan (biayanya). Terlebih anak saya yang di sana (Jepang)---yang juga nasabah OCBC NISP--, bisa langsung berbelanja dan menarik tunai dengan mata uang Jepang, Yen, di ATM mana pun. Gak ada konversi kurs dan biaya admin," ujar pria berusia 52 tahun yang sudah menjadi nasabah OCBC NISP selama 16 tahun itu kepada IDN Times.

4. Penarikan tunai di luar negeri sampai Rp15 juta

Global Wallet, Solusi Bebas Tarik Tunai saat di Luar NegeriLayanan perbankan di Bank OCBC NISP Semarang (IDN Times/Dhana Kencana)

Untuk nasabah yang sudah mempunyai rekening tabungan OCBC NISP dan ingin mendapatkan Kartu Debit Global Wallet dapat menukarkan kartu ATM/Debit yang dimiliki saat ini dengan menghubungi Relationship Manager atau mengunjungi kantor cabang OCBC NISP terdekat.

Yang belum menjadi nasabah, bisa membuat rekening melalui aplikasi One Mobile atau datang ke cabang terdekat.

Limit atau batasan transaksi Global Wallet untuk nasabah NYALA mencapai Rp50--100 juta per hari. Sedangkan nasabah Premier mencapai Rp50--500 juta per hari.

Sementara untuk penarikan tunai di luar negeri per hari maksimal Rp15 juta rupiah. Namun, untuk transaksi debit atau cashless tidak ada batasan, sebagaimana aturan dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

Baca Juga: OJK Libatkan Lurah Cegah Warga Dari Jeratan Pinjol Ilegal

Topik:

  • Dhana Kencana

Berita Terkini Lainnya