Kabupaten Magelang dikenal dengan kota dengan wisata candi dan arung jeram. Selain itu letak geografis Magelang yang dikelilingi oleh Gunung Merapi, Gunung Merbabu, Gunung Sindoro, Gunung Sumbing, Pegunungan Gianti, Pegunungan Menoreh, Pegunungan Andong, dan Pegunungan Telomoyo membuat Kabupaten Magelang termasuk ke dalam wilayah pegunungan.
Letak geografis ini membuat Magelang memiliki berbagai obyek wisata alam maupun buatan.
Magelang menjadi salah satu kota tujuan wisata yang tidak boleh dilewatkan. Berikut akan kita ulas salah satu kafe di Magelang dengan view gunung yaitu Teras Mangli.