5 Pasangan Supervillain Terunik di Marvel dan DC

Penjahat aja romantis banget!

Dalam semesta superhero Marvel dan DC, banyak cerita fiktif yang seru dan dapat menghibur para penggemar.

Cerita seperti superhero berubah menjadi penjahat, adanya realita alternatif, adanya konsep multiverse, time travel, dan lain sebagainya. Tanpa terkecuali kisah cinta para karakter di semesta tersebut, baik pahlawan maupun penjahat. 

Biasanya superhero memiliki kisah cinta yang romantis dan menyentuh, salah satunya kisah cinta antara Peter Parker dan Mary Jane Watson atau Clark Kent dan Lois Lane.

Akan tetapi, para villain juga mempunyai kisah cinta yang "romantis" dan tidak kalah unik. Berikut 5 pasangan penjahat terunik dari semesta Marvel dan DC.

Baca Juga: Orang Baik Yang Tersakiti, 4 Villain di Naruto yang Awalnya Gak Jahat

1. Harley Quinn dan Joker

5 Pasangan Supervillain Terunik di Marvel dan DCHarley Quinn dan Joker di film Suicide Squad (dok. WarnerBros.Pictures/SuicideSquad)

Harley Quinn dan Joker merupakan salah satu pasangan supervillain terpopuler di semesta DC.

Awal pertemuan mereka pun juga tergolong dalam salah satu momen terunik. Harley Quinn sebelumnya merupakan seorang psikiater di Rumah Sakit Jiwa Arkham yang bertugas untuk menyembuhkan kondisi mental Joker.

Selain dikenal sebagai musuh bebuyutan Batman dengan kondisi mental yang tidak stabil, Joker juga merupakan orang yang manipulatif sehingga Harley Quinn pun dibuat jatuh cinta olehnya.

Keduanya pun menjalin hubungan istimewa dan seringkali menjadi partner in crime dalam banyak kesempatan. Selain itu, keduanya juga termasuk ke dalam anggota Suicide Squad yang dibentuk oleh Amanda Waller.

2. Harley Quinn dan Poison Ivy

5 Pasangan Supervillain Terunik di Marvel dan DCPoison Ivy dan Harley Quinn di series Harley Quinn (youtube.com/DC)

Selain menjalin hubungan romantis dengan Joker, Harley Quinn juga pernah menjalin hubungan romantis dengan Poison Ivy.

Kedua musuh Batman ini sebelumnya telah bekerja sama dalam kriminalitas beberapa kali. Namun, hubungan mereka menjadi semakin intens sejak keduanya diajak oleh Catwoman untuk membentuk grup Gotham City Sirens.

Sejak saat itu, para penggemar DC pun juga telah mengharapkan adanya hubungan istimewa di antara mereka.

Pada 2015, DC mengkonfirmasi bahwa keduanya telah menjalin hubungan romantis. Hubungan keduanya juga kerap diadaptasi dalam beberapa projek DC seperti serial animasi Harley Quinn dan film Suicide Squad : Hell to Pay.

3. Thanos dan Death

5 Pasangan Supervillain Terunik di Marvel dan DCDeath dan Thanos (dok. Marvel Comics)

Thanos merupakan salah satu supervillain yang ambisius dalam semesta Marvel, termasuk mendapatkan perhatian dari Death.

Thanos sebelumnya memang sudah menaruh perasaan terhadap Death dan ia bertujuan agar bisa mendapatkan hati Death. Sayangnya, Death kerap menolak perasaannya meskipun Thanos telah berusaha sekeras mungkin agar Death bisa mencintainya.

Salah satu usaha yang Thanos lakukan ialah melawan Deadpool karena Death pernah jatuh cinta kepada Deadpool.

Setelah sekian banyak usaha yang telah Thanos kerahkan, Death pada akhirnya menerima dan mencintai Thanos. Selama menjalin kisah cinta, keduanya telah menjadi pasangan villain terkuat yang pernah ada di semesta Marvel.

4. Magneto dan Mystique

5 Pasangan Supervillain Terunik di Marvel dan DCMystique dan Magneto di film X-Men (dok. 20thCenturyFox/X-Men)

Musuh bebuyutan X-Men, Magneto memiliki hubungan romantis dengan Raven Darkholme alias Mystique.

Keduanya merupakan teman baik dari Profesor Charles Xavier, pendiri X-Men. Hubungan keduanya menjadi semakin intim setelah Magneto memutuskan untuk mencari jalannya sendiri untuk mempertahankan kaum mutan dan meninggalkan Profesor X.

Mystique memutuskan untuk ikut bersama Magneto dan menjalin kisah cinta dengannya. Selain itu, keduanya juga membentuk grup Brotherhood of Evil Mutants yang bertujuan untuk melawan siapapun yang anti mutan. Hubungan keduanya pernah diadaptasi dan ditampilkan dalam film X-Men.

5. Carnage dan Shriek

5 Pasangan Supervillain Terunik di Marvel dan DCShriek dan Carnage di film Venom : Let There be Carnage (dok. SonyPictures/VenomLetTherebeCarnage)

Salah satu musuh paling sinting yang pernah dihadapi oleh Spider-Man, Kletus Cassady alias Carnage juga memiliki riwayat kisah cinta yang tidak kalah unik.

Carnage menjalin kisah cintanya bersama Shriek saat keduanya pertama kali bertemu di Ravencroft Institute, tempat penampungan para kriminal yang gila. Hubungan keduanya pernah diadaptasi dalam film Venom : Let There be Carnage.

Keduanya ditampilkan memiliki tujuan dan pola pikir yang sama sebagai pasangan supervillain.

Meskipun begitu, keduanya tampak mudah berkonflik karena Shriek memiliki kemampuan untuk mengeluarkan suara yang nyaring. Padahal Carnage menjadi lemah terhadap suara nyaring, sama seperti Venom. 

Tidak hanya superhero, para supervillain pun juga memiliki lika-liku kisah cinta yang romantis dengan cara mereka sendiri. Itulah yang membuat hubungan cinta mereka terkesan unik.

Baca Juga: 6 Superhero MCU yang Dibunuh Secara Tragis Saat Melawan Villain

Moamar Khadafy H. Photo Community Writer Moamar Khadafy H.

Nulis hype dulu aja kali yaaa

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Bandot Arywono

Berita Terkini Lainnya