9 Ide Mix and Match Outfit Denim ala Sooyoung SNSD, Modis Maksimal!

Gak pernah ketinggalan zaman, outfit berbahan denim selalu bisa jadi andalanmu saat ingin tampil stylish dan trendi. Dari rok, overall, hingga celana jeans, outfit denim memang gak pernah mengecewakan.
Nah, Sooyoung SNSD menjadi salah satu selebriti yang gemar memakai outfit denim dalam kesehariannya. Selalu tampil menawan, berikut ini beberapa ide mix and match outfit denim ala Sooyoung yang bisa jadi inspirasi untukmu. Check this out!
1. Pasangkan t-shirt putih dengan jaket kulit hitam dan mini skirt denim. Gaya kian kece dengan tambahan sling bag

2. Mix and match antara t-shirt hitam, blazer cokelat, boyfriend jeans, serta black shoes ini cocok dipakai ke kantor atau kampus

3. Kalau kamu punya overall denim, coba padukan dengan t-shirt putih sebagai inner dan cardigan krem sebagai outer. Tertarik mencoba?

4. Kombinasi crop top dan straight leg pants berbahan denim akan membuat penampilan tampak kekinian. Tinggal pakai sneakers untuk sentuhan akhir

5. Tampil chic dengan memakai turtleneck krem dan outer berupa long jacket hitam. Soal bawahan, kenakan boyfriend jeans dan boots

6. Blue jeans koleksimu juga bisa dikombinasikan dengan t-shirt putih dan outer berupa vest bermotif. Perpaduan outfit yang simpel banget!

7. Kom antara cardigan krem, short pants denim, dan sneakers ini juga gak kalah kece

8. Turtleneck blouse putih cocok dipadukan dengan rok denim berpotongan asimetris. Referensi tampil anggun tanpa ribet!

9. Untuk kamu yang ingin tampil fresh, bisa memadukan unfinished jeans dengan kemeja kuning motif stripe dan sepatu mules

Begitu modis dan gak membosankan, deretan mix and match outfit denim ala Sooyoung SNSD di atas cocok banget dipakai saat hangout hingga diterapkan sebagai office look. Selamat mencoba, ya!
This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.