TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Jelang Lebaran, Swab Test di Pusat Perbelanjaan Digencarkan

Upaya screening pada orang tanpa gejala (OTG)

Ilustrasi swab test di pusat perbelanjaan di Kota Semarang. Dok. Pemkot Semarang

Semarang, IDN Times - Swab test di sejumlah pusat perbelanjaan akan digencarkan saat menjelang Lebaran di Kota Semarang. Sebab, keramaian di mal atau pasar tradisional pada momen mendekati hari raya secara umum meningkat dibandingkan hari biasa. 

Baca Juga: 4 Mal di Semarang Kembali Beroperasi saat Pandemi Virus Corona

1. Pemkot Semarang gelar swab test secara acak di pusat perbelanjaan

Ilustrasi pengunjung mal di Kota Semarang jalani swab test. Dok. Pemkot Semarang

Upaya screening penyebaran COVID-19 yang dilakukan Pemkot Semarang itu digelar secara acak. Sehingga, pemeriksaan akan dilakukan mendadak. 

Wali Kota Semarang, Hendrar Prihadi mengatakan, swab test tak hanya dilakukan kepada pengunjung mal saja, tetapi juga pegawai pusat perbelanjaan yang bertugas pada lokasi yang ditentukan.

"Ini gratis, dan yang diarahkan untuk melakukan swab test bukan hanya pengunjungnya, tetapi sedulur-sedulur yang bekerja di lokasi tersebut. Dengan cara ini kami juga sekaligus melakukan screening pada orang tanpa gejala," ungkapnya melalui keterangan resmi, Rabu (20/5).

2. Hasil swab tes diketahui setelah 3 hari

Ilustrasi pengunjung mal di Kota Semarang jalani swab test. Dok. Pemkot Semarang

Sebelum menjalani swab test, pengunjung atau pekerja pusat perbelanjaan didata terlebih dahulu. Setelah melakukan pemeriksaan, hasilnya tidak langsung diketahui, sebab harus menunggu tiga hari.

Hendi menerangkan, selain melakukan swab test, upaya menertibkan masyarakat dalam beraktivitas di area umum juga dilakukan. Misalnya, dengan melakukan pengawasan terhadap pemakaian masker dan physical distancing.

"Selain swab test, upaya pengawasan juga dilakukan agar terjaga ketertiban sesuai protokol kesehatan dalam situasi saat ini. Yang tidak pakai masker diminta menggunakan masker, suhu tubuhnya dicek, didata, dan seterusnya," tuturnya.

Baca Juga: RSUD Wongsonegoro Miliki Alat PCR, 3 Hari Swab COVID-19 Bisa Diketahui

Berita Terkini Lainnya