TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

PTM di Semarang Kembali Dibuka Senin  Meski Kasus COVID-19 Tinggi

Dilaksanakan dengan kapasitas 50 persen dan kebijakan khusus

Siswa antre untuk mengukur suhu tubuh sebelum mengikuti pembelajaran tatap muka di SMP Negeri 2 Kota Serang, Banten, Senin (14/2/2022). (ANTARA FOTO/Asep Fathulrahman)

Semarang, IDN Times - Pemerintah Kota Semarang kembali membuka pembelajaran tatap muka (PTM) bagi siswa SD dan SMP mulai pekan depan, Senin (21/2/2022). Kebijakan itu dilakukan meskipun saat ini jumlah kasus positif COVID-19 di Kota Semarang tinggi. 

Baca Juga: 4 Siswa SMA 5 Semarang Positif COVID-19, Sekolah Buka, PTM Tetap Jalan

1. PTM kembali dibuka setelah 2 minggu dihentikan

Ilustrasi siswa mengikuti pembelajaran tatap muka. (ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan)

Wali Kota Semarang, Hendrar Prihadi mengatakan, setelah dihentikan selama dua minggu sejak Senin (7/2/2022), pekan depan mulai Senin (21/2/2022) PTM akan kembali dibuka. 

‘’PTM akan kembali kami buka. Kami sudah janji maksimal dua minggu dihentikan dan pak kadisdik sudah muter-muter mengingatkan kepala sekolah terkait SOP protokol kesehatan, jadi Senin (PTM) kami buka,’’ ungkapnya dalam rekaman resmi, Jumat (18/2/2022). 

Upaya pembukaan PTM tetap dilakukan meskipun status PPKM Kota Semarang berada di level 2. Sejumlah kebijakan khusus akan diterapkan selama PTM berlangsung.  

2. Guru dan siswa wajib tes swab antigen rutin

Ilustrasi pembelajaran tatap muka di sekolah. (ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay)

‘’Meskipun begitu tidak langsung 100 persen, tapi kami mulai 50 persen. Nanti minggu berikutnya tingkatkan lagi kalau situasi lebih baik,’’ tuturnya. 

Kemudian, pria yang akrab disapa Hendi ini menegaskan, saat ini yang perlu dicatat adalah bagaimana sekolah mempersiapkan diri untuk menyelenggarakan PTM. 

Mulai dari infrastruktur, mewajibkan guru dan siswa melakukan swab antigen rutin agar tidak muncul klaster sekolah dikarenakan tidak teridentifikasi dari awal. 

Baca Juga: PTM di Semarang 100 Persen, Penjual Seragam Sekolah Kecipratan Berkah

Berita Terkini Lainnya