TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Ravatars, Rangkum Data Vaksinasi Anak hingga Lansia di Semarang 

Gantikan Victory yang pernah tampung data vaksinasi COVID-19

Penyuntikan vaksinasi COVID-19 sebagai upaya percepatan program vaksinasi. (ANTARA FOTO/Gusti Tanati)

Semarang, IDN Times - Pemerintah Kota Semarang meluncurkan program respons cepat vaksinasi Kota Semarang (Ravatars). Semua data imuninasi dan vaksinasi anak-anak hingga dewasa akan tercatat dalam Ravatars.

Baca Juga: 10 Potret Imunisasi Lanjutan Anak SD di Semarang Biar Kebal Penyakit

1. Anak sehat dengan imunisasi lengkap

Imunisasi bayi di tengah pandemik COVID-19 (ANTARA FOTO/Fauzan)

Wali Kota Semarang, Hevearitas Gunaryanti Rahayu mengatakan, data imunisasi anak hingga vaksinasi lansia akan tercatat di Ravatars.

‘’Imunisasi adalah hal penting yang harus didapatkan oleh anak-anak generasi emas Indonesia.
Untuk itu, Pemkot Semarang melalui Dinas Kesehatan Kota Semarang bekerja sama dengan Perhimpunan Rumah Sakit Seluruh Indonesia (Persi) Kota Semarang akan mewujudkan anak sehat dengan imunisasi lengkap,’’ ungkapnya saat peluncuran di Balaikota Semarang, Selasa (24/5/2023).

2. Pencatatan imunisasi hanya dilakukan puskesmas

Ilustrasi Imunisasi (Dok. Kemenkes)

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Dinas Semarang, Abdul Hakam mengatakan, selama ini pencatatan imunisasi hanya dilakukan oleh puskesmas saja. Sedangkan, untuk imunisasi yang dilakukan diluar puskesmas memang belum ada pencatatan dengan baik. 

‘’Maka, dengan adanya Ravatars ini harapannya pencatatan imunisasi dan vaksinasi bisa lebih baik. Sebab, saat ini sertifikat vaksin harus digunakan untuk mendaftar sekolah,’’ katanya.

Baca Juga: Day Care Stunting Rumah Pelita Semarang Diresmikan, Ini Fasilitasnya

Berita Terkini Lainnya