TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Verifikasi COVID-19, 12 Calon Penumpang KA di Semarang Gagal Berangkat

Mereka akan bepergian ke Jakarta dan Surabaya

Dok. Humas Pemprov Jateng

Semarang, IDN Times - Sebanyak 12 calon penumpang di Semarang, Jawa Tengah ditolak saat akan membeli tiket pada hari pertama pengoperasian Kereta Api (KA) Luar Biasa jurusan Jakarta-Surabaya maupun Surabaya-Jakarta. Hal itu dikonfirmasi PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daop 4 Semarang.

Baca Juga: 36 Perjalanan Disetop, Omzet PT KAI Daop 4 Semarang Tinggal Rp114 Juta

1. Total ada 19 penumpang yang akan bepergian

Dok. Humas Pemprov Jateng

Rincian kedua belas penumpang yang gagal berangkat adalah 8 calon penumpang tujuan Jakarta dan 4 calon penumpang tujuan Surabaya.

Untuk yang ke Jakarta sedianya akan berangkat pukul 10.31 WIB, Selasa (12/5). Namun dari 12 calon penupang yang ada, hanya 4 calon penumpang yang lolos.

Sementara 7 calon penumpang lain tujuan Surabaya, yang berangkat pukul 15.10 WIB cuma 3 calon penumpang yang lolos.

2. Tak lolos verifikasi dari Satgas COVID-19

Dok. Humas Pemprov Jateng

Manajer Humas.PT KAI Daop 4 Semarang Krisbiyantoro di Semarang, Jawa Tengah mengatakan para calon penumpang yang tidak lolos keberangkatan dikarenakan tidak memenuhi syarat verifikasi Satgas COVID-19.

"Syarat untuk bisa beli tiket KA Luar Biasa harus lolos verifikasi Satgas COVID-19," katanya melansir Antara, Rabu (13/5)

Baca Juga: Okupansi Kereta Dibatasi 50 Persen, Terapkan Physical Distancing

Berita Terkini Lainnya