TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Gus Yasin Ancang-ancang Mundur Dari Wagub Jateng: Sebagai Warga Harus Taat

Gus Yasin tunggu aturan resmi

Wagub Jateng Taj Yasin Maimoen mendaftar bacaleg DPD RI. (IDN Times/Fariz Fardianto)

Semarang, IDN Times - Putra mendiang ulama kharismatik KH Maimoen Zubair, Taj Yasin Maimoen menyatakan siap mundur dari posisi Wakil Gubernur Jawa Tengah. 

Hal tersebut ia lakukan supaya lebih fokus memaksimalkan pergerakan sebagai caleg DPD RI. Seperti diberitakan sebelumnya, pria yang akrab disapa Gus Yasin tersebut pada Kamis (11/5/2023) resmi mendaftar ke KPU Jateng sebagai caleg DPD RI. 

Baca Juga: Nyalon DPD RI, KPU Minta Gus Yasin Mundur Sebagai Wagub Jateng Juni 2023

1. Gus Yasin: Sebagai warga negara harus mentaati

Wagub Jateng Taj Yasin Maimoen. (Dok Humas Wagub Jateng)

Gus Yasin mengaku kini masih menunggu apakah ada perubahan aturan teknis pencalonan DPD atau tidak. 

"Kita lihat perkembangan dulu. Kalau ada perubahan-perubahan kita ikutin aja. Kalau memang aturannya begitu (mundur sebagai wagub), ya insyaallah siap. Ya, kita sebagai warga negara harus mentaati," tutur Gus Yasin usai menyerahkan berkas pencalonan di kantor KPU Jateng, Jalan Veteran, Lempongsari, Semarang, Kamis (11/5/2023). 

2. Sudah dibahas dengan KPU

Wagub Jateng Taj Yasin Maimoen saat berbicara dalam acara pengukuhan pengurus DMI. (Dok Humas Wagub Jateng)

Pihaknya juga kini masih sebatas mengikuti proses pendaftaran sebagai bacaleg DPD RI. 

Upaya komunikasi telah dilakukan dengan pimpinan KPU Jateng untuk membahas petunjuk teknik (juknis) mengenai aturan pengunduran diri sebagai Wagub Jateng. 

"Untuk pengunduran diri sebagai wakil gubernur, kemarin pas dibuka pendaftaran sudah koordinasi dengan pimpinan Ketua KPU Jateng. Dikumpulkan semua baik calon DPD dan parpol. Yang kami tahu untuk pengunduran diri, apabila mencalonkan diri sebelum akhir jabatan itu wajib. Maka kami akan melayangkan surat pengunduran diri. Kalau memang ada aturan lain kami mengikuti itu," terangnya. 

Baca Juga: Datang 48 Ribu Liter Minyakita, Wagub Jateng Minta Warga Jangan Rebutan

Berita Terkini Lainnya