TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Mobil Patroli Ditabrak KA Brantas, Pelda Eka Terpental Diduga Tercebur Sungai

Pelda Eka terpental ke Sungai Cemoro

Tim SAR gabungan saat mencari tubuh Pelda Eka. Dok Basarnas Semarang

Sragen, IDN Times - Pelda Eka Budi, seorang anggota TNI yang menumpang mobil patroli Polsek Kalijambe Sragen diduga kuat kecemplung ke Sungai Cemoro. 

Seperti diketahui, mobil patroli Mitsubishi Strada ditabrak KA Brantas saat sedang melintas di jalur perlintasan KA ruas jalan Solo-Purwodadi KM 13.

Baca Juga: 2 Polisi Tewas 1 TNI Hilang, KA Brantas Tabrak Mobil Patroli di Sragen

1. Tim SAR temukan dua polisi meninggal usai mobilnya ditabrak KA Brantas

Ilustrasi Tabrakan (IDN Times/Mardya Shakti)

Tim Basarnas Semarang yang mendapat laporan tersebut menyatakan terdapat dua penumpang mobil patroli yang meninggal seketika di lokasi kejadian. Korban meninggal atas nama Aipda Samsul Hadi (57) dan Bripka Slamet Mulyono (45).

Nur Yahya, Kepala Basarnas Semarang menyatakan mobil patroli yang ketabrak KA Brantas tersebut kondisinya ringsek.

"Mobil Polsek Kalijambe sempat terseret kereta api kurang lebih 100 meter dan tepat berhenti di jembatan kereta diatas Sungai Cemoro," kata Nur dalam keterangan yang didapat IDN Times, Senin (14/12/2020).

2. Mobil patroli yang ditumpangi anggota TNI Polri awalnya menuju Desa Kalimacan

Anggota SAR berada di lokasi tabrakan KA Brantas vs mobil patroli Polsek Kalijambe Sragen. Dok Basarnas Semarang

Untuk Aipda Samsul Hadi dan Bripka Slamet Mulyono, anggota Polsek Kalijambe saat ini sudah dievakuasi dalam keadaan meninggal dunia. Kedua jenazah dibawa ke RSU Yakssi Gemolong.

Saat kejadian, mobil yang berisi anggota TNI Polri itu melaju dari arah utara menuju sisi selatan atau tepatnya menuju Dukuh Siboro, Desa Kalimacan. Nahasnya, saat menyeberangi jalur rel, dalam kondisi bersamaan KA Brantas melintas dan langsung menghantam mobil mobil tersebut.

Baca Juga: Usai Pilkada 2020, Sampah Masker dan Sarung Tangan di Jateng Meningkat

Berita Terkini Lainnya