TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Website Jatengprov Diretas, Berubah Jadi 50 Situs Judi Online

Sistem keamanan website jatengprov masih lemah

Ilustrasi Hacker (IDN Times/Mardya Shakti)

Semarang, IDN Times - Laman resmi www.jatengprov.go.id milik Pemprov Jawa Tengah kedapatan diretas oleh hacker hampir seminggu terakhir.

Tak cuma itu saja, sejumlah sub domain laman yang dioperasikan Satpol PP Jateng, Dispermadesdukcapil Jateng, BANSM Jateng, DLHK Jateng, KIP Jateng juga berubah tampilannya menjadi judi online

Baca Juga: Beras Bansos di 25 Daerah Jateng Diklaim Punya Kualitas Medium Tanpa Bercak Putih

1. Diskominfo was-was muncul aksi pencurian data

Situs website jatengprov yang berubah tampilannya menjadi judi online. (IDN Times/bt)

Sandiman Ahli Muda, Sub Koordinator Seksi Pengamanan Persandian dan Informasi Diskominfo Jateng, Subroto Budhi Utomo mengakui adanya aksi peretasan website milik Pemprov Jateng tersebut. 

Ia berkata aksi peretasan merugikan OPD terkait. Selain membuat kepercayaan masyarakat berkurang, dikhawatirkan jika hacker yang tidak bertanggung jawab akan mencuri data. 

"Selain masyarakat jadi kurang percaya, dikhawatirkan terjadi dugaan pencurian data. Apabila ada korban yang salah klik phising. Bisa juga akun mereka turut diretas, dan pastinya akan menimbulkan masalah baru," katanya saat dikonfirmasi IDN Times, Kamis (14/9/2023). 

2. Mulai marak dihack setahun terakhir

Hacker stock photo. Image credit: "hacker-1," iaBeta © 2017

Ia menjelaskan aksi peretasan situs website yang berubah menjadi tampilan judi online memang marak terjadi selama 2022--2023. Namun ia berkelit bagwa kasus peretasan website tidak hanya terjadi di Jawa Tengah.

Namun hampir seluruh website milik lembaga pemerintah, militer, sipil, hingga kejaksaan di daerah lain juga banyak yang terkena serangan hacker

"Untuk slot gacor atau judi online sudah ada sejak beberapa tahun belakangan. Tapi maraknya mulai masif tahun 2022-2023," ungkap Subroto. 

3. Tampilan jadi situs judi online

http://www.wigolive22.com/live22/

Saking maraknya aksi peretasan, katanya tedapat kisaran minggu lalu sudah ada 50 situs judi online yang menginduk pada domain utama website www.jatengprov.go.id

"Dan sudah ada 50 situs yang tertangani. 50 insiden sudah kita hapus kontennya. Tapi karena mungkin celahnya masih dalam proses pencarian itu muncul lagi. Jadi besuk ada lagi, ini yang agak susah," kata Subroto. 

Baca Juga: Peretas HP Milik Kapolda Jateng Bapak dan Anak, Waspadai Modusnya!

Berita Terkini Lainnya