TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Bakal Calon Wali Kota Diah Warih Sosialisasi ke Tetangga di Solo

Gelar senam dan makan bersama setup Makaroni.

Diah Warih Anjani gelar sosialisasi ke tetangga di Solo. (Dok/Istimewa)

Intinya Sih...

  • Diah Warih Anjari melakukan sosialisasi ke masyarakat di kampung Mertodranan, Solo.
  • Acara berisi senam pagi, cek kesehatan, dan pembagian setup makaroni Khas Solo.
  • Diah Warih lahir besar di Mertodranan, warga mendukungnya menjadi pemimpin baru Solo.

Surakarta, IDN Times - Bakal calon wali kota (bacawali) Solo, Diah Warih Anjari melakukan sosialisasi ke tengah-tengah masyarakat.

Kali ini bacaleg yang maju lewat Partai Gerindra, PSI dan PKB ini menggelar kegiatan di kampungnya Mertodranan, Kelurahan/Kecamatan Pasarkliwon, Solo, Jawa Tengah.

1. Gelar senam dan makan setup makaroni

Sosialisasi dan kegiatan kesehatan diikuti ratusan warga dan tetangga dari sekitar kampung Mertodranan yang dimulai dari pukul 06.00 sampai dengan 09.00 WIB.

Acara yag digelar adalah senam pagi bersama Warga RT 02 RW III, cek kesehatan. Dan yang istimewa adalah Diah Warih bersama relawan membagikan setup makaroni Khas Solo. Terlihat, Diah Warih asik ngobrol dengan tetangga sambil menyantap setup makaroni.

Ketua RW setempat Toro mengatakan, Diah Warih sebagai warga kehormatan diundang untuk mengikuti acara warga.

"Iya, tadi pagi kami menggelar kegiatan bersama Mbak Diah Warih," katanya, Minggu (23/6/2024).

Menurutnya, acara semacam ini tidak saja seru, meriah, karena ada pembagian hadiah. Tetapi acara ini bermanfaat dan langsung mengena masyarakat lapisan bawah.

Baca Juga: Putri Akbar Tanjung, Daftar Pilwalkot Solo Lewat Partai Gerindra

2. Komentar tetangga

Diah Warih bertemu dengan Ketua DPC Partai Demokrat Solo, Supriyanto. (Dok/Istimewa)

Seusai kegiatan, Leyla tetangga Mbak e Solo berharap, Diah Warih menjadi pemimpin baru Solo. Saking fanatiknya dengan tetangganya. Spontanitas mendorong nama kampung Mertodranan diubah dengan nama sang pujaan.

"Kami ingin nama kampung Mertodranan diganti kampung Diah Warih saja," ucapnya bangga.

Warga lain Srini menegaskan, Diah Warih lahir besar di Mertodranan. "Sampai sekarang masih di sini," katanya.

Koordinator lapangan Kusyani mengungkapkan, Diah Warih Anjari adalah warga Solo asli ber-KTP Solo. Ia lahir besar di Mertodranan, Pasar Kliwon. Hal ini sekaligus menjawab pertanyaan-pertanyaan dari berbaga pihak yang menyebutkan, bahwa Ketum Ormas G-Nesia dan pendukung Prabowo-Gibran ini orang luar Solo.

"Beliau Mbak Diah Warih, asli Solo. Bisa dicek KTP, dan silahkan datang sendiri ke Mertodranan untuk menanyakan statusnya," tegas Kusyani.

Terkait kegiatan tersebut, Kusyani mengungkapkan, acara yang digelar kali mayoritas melibatkan ibu-ibu dan remaja putri sekaligus mengenalkan kembali sosok bacawali.

"Tak lupa menyosialisasikan Mbak e Solo Diah Warih Anjari yang maju lewat Partai Gerindra dan PSI kepada warga di kampung sendiri. Ibu kandung Mbak Diah Warih turut memberikan restu dan doanya," terangnya.

3. Memohon doa restu

Diah Warih resmi mendaftar bakal calon walikota dari Partai Gerindra. (Dok/Istimewa)

Terpisah Diah Warih Anjari mengaku terkesan dan bangga disambut warga di kampungnya. Tidak lupa ia memohon doa restu kepada orang tuanya dan para tetangga.

"Tolong doakan, ya. Saya datang ke sini untuk mohon doa restu maju sebagai calon wali kota Solo," kata dia.

Pegiat sosial ini berjanji, apabila kelah terpilih menjadi pemimpin Kota Solo siap menyejahterkan warga Solo.

Baca Juga: Bakal Calon Wali Kota Solo Diah Warih Intens Temui Elite Parpol

Berita Terkini Lainnya