TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Gibran Bakal Ganti Nama Jalan di Depan Pura Mangkunegaran Solo

Menurut kamu perlu gak, sih?

Jalan Diponegoro, Solo. (IDN Times/Larasati Rey)

Surakarta, IDN Times - Wali Kota Surakarta, Gibran Rakabuming Raka akan mengganti nama Jalan Diponegoro di Kota Solo menjadi Jalan Ngarsopuro. Ruas jalan tersebut berada di depan Pura Mangkunegaran menuju perempatan Pasar Pon atau KFC Ngarsopuro.

Baca Juga: Hina Batik dan Ibu Negara Iriana, Gibran Gak Mau Lapor Polisi

1. Nama Ngarsopuro dinilai pas untuk jalan

Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka. (IDN Times/Larasati Rey)

Gibran menyebut, nama Ngarsopuro lebih cocok untuk di depan Pasar Triwindu tersebut. Menurutnya, pergantian nama tersebut sudah dikonsultasikan dengan pihak Pura Mangkunegaran.

“Saya mengajukan pergantian nama jalan. Tapi saya masih konsultasi dengan para budayawan juga dengan sesepuh di Mangkunegaran,” ujar Gibran ketika ditemui di Balai Kota, Kamis (1/12/2022).

2. Panjang jalan hanya 300 meter

Jalan Diponegoro Solo. (IDN Times/Larasati Rey)

Gibran menyebutkan, pergantian nama jalan Diponegoro ini untuk lebih menyesuaikan lokasi dan banyak yang lebih menyebut Ngarsapura daripada jalan Diponegoro.

Terlebih jalan sepanjang 300 meter tersebut menjadi salah satu ikon wisata di Kota Solo.

“Ngarsopuro itu kan artinya di depan Pura. Tapi nanti dulu, ya. Durung pasti kok, saya lagi konsultasi,” jelasnya.

Baca Juga: Dicium Bapak-Bapak Berkumis, Gibran: Ojo Mbok Elingke, Aku Trauma

Berita Terkini Lainnya