TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Ruang Isolasi Penuh, 6 PDP Virus Corona di Purbalingga Dipulangkan

Saat ini hanya ada 10 ruang isolasi di RSUD Goeteng

Ilustrasi (ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan)

Purbalingga, IDN Times - Sebanyak enam pasien dalam pengawasan (PDP) virus corona (COVID-19) di RSUD Goeteng Taroenadibrata, Purbalingga, Jawa Tengah dipulangkan meski hasil uji laboratorium terhadap sampel swab belum keluar. Mereka dipulangkan karena dinilai pihak rumah sakit kondisinya telah membaik.

Baca Juga: Personel Terbatas, Penyemprotan Disinfektan di Purbalingga Bertahap 

1. Dipulangkan karena ruang isolasi akan digunakan pasien lain

bangkokpost.com

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Purbalingga, Hanung Wikantono, mengatakan, selain karena kondisi yang membaik, pemulangan pasien juga lantaran ruang isolasi akan bergantian digunakan pasien lain.

Ia menyebut keenam pasien PDP itu diminta menunggu hasil pemeriksaan sampel di rumah. Jika menunjukkan positif, maka pasien itu akan kembali diisolasi.

"Karena membaik, ya sudah pulang, rumah sakitnya gantian untuk pasien yang lain," katanya kepada IDN Times melalui sambungan telepon, Minggu (22/3).

2. Ada 10 ruang isolasi yang semuanya telah penuh

ANTARA FOTO/Basri Marzuki

Direktur RSUD Goeteng, Nonot Mulyono, mengatakan, kapasitas ruang isolasi RSUD Goeteng saat ini sebanyak 10 ruang. Semua ruang tersebut kini dipenuhi oleh PDP virus corona (COVID-19).

"Masih 10, penambahan ruang belum jadi," jelasnya dalam sambungan telepon kepada IDN Times.

Untuk diketahui, jumlah PDP di Purbalingga, Jawa Tengah berdasarkan data Dinas Kesehatan setempat, per Minggu (22/3) pukul 10.47 WIB berjumlah 22 orang. Mereka dirawat di sejumlah rumah sakit, antara lain RSUD Goeteng Taroenadibrata, RS Harapan Ibu, RSUD Banyumas, dan RSUD Banjarnegara.

Adapun untuk orang dalam pemantauan (ODP) terdapat 7 pasien dan orang dengan risiko (ODR) sebanyak 46 orang.

Baca Juga: Dua Warga Banyumas Positif Virus Corona, Satu Meninggal di Jakarta

Berita Terkini Lainnya