Kader PDIP Agustina Wilujeng Siap Maju Pilwakot Semarang 2024

Belum ada putusan dari PDIP

Semarang, IDN Times - Kader PDI Perjuangan, Agustina Wilujeng mengaku siap untuk maju dalam Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota (Pilwakot) 2024. Nama Bendahara DPD PDIP ini muncul dalam bursa bakal calon Wali Kota Semarang usai calon Wali Kota Petahana Hevearita Gunaryanti Rahayu diperiksa Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

1. Siap jika ada tugas dari partai

Kader PDIP Agustina Wilujeng Siap Maju Pilwakot Semarang 2024Bendahara PDIP Jateng Agustina Wilujeng. (IDN Times/Fariz Fardianto)

Saat ditemui di pelantikan Anggota DPRD Kota Semarang 2024-2029, Agustina mengaku siap maju di Pilwakot Semarang 2024 jika mendapat perintah dari PDIP.

‘’Kalau disuruh memilih sebenarnya kalau ada pilihan lebih baik saya jadi anggota DPR RI. Tapi saya sudah tidak jadi, tidak terpilih (sebagai Anggota DPR RI),’’ ungkapnya, Rabu (14/8/2024)

Maka itu, Agustina menyampaikan, ia akan siap apapun tugas dari partai, termasuk maju dalam Pilwakot Semarang 2024.

Baca Juga: Claudyna dan Setya Dipayana Ramaikan Bursa Pilwakot Semarang 2024

2. Masyarakat punya banyak pandangan

Kader PDIP Agustina Wilujeng Siap Maju Pilwakot Semarang 2024Ilustrasi pemilihan kepala daerah (pilkada) (IDN Times/Yosafat Diva Bayu Wisesa)

‘’Sebagai kader partai saya harus siap. Namun, sampai hari ini partai belum memutuskan,’’ ujarnya.

Lebih lanjut Agustina mengomentari, bahwa atmosfer politik jelang Pilkada Serentak 2024 di Kota Semarang. Menurut dia, sekarang masyarakat memiliki banyak pandangan terhadap para calon wali kotanya.

3. Banyak gambar calon wali kota

Kader PDIP Agustina Wilujeng Siap Maju Pilwakot Semarang 2024Bendahara PDIP Jateng Agustina Wilujeng. (IDN Times/Fariz Fardianto)

"Tapi mungkin sekarang masyarakat jadi mendapatkan pandangan baru bahwa, oh ternyata ini nggak jadi, jadinya ini. Jadi sekarang ada gambar banyak banget, termasuk saya," tututrnya.

‘’Sampai saya tanya, sopo sing masang (siapa yang memasang, red). Padahal itu foto tahun 2010,’’ tandasnya.

Baca Juga: Maju di Pilwakot Semarang, Dico Ganinduto Rayu Nasdem Masuk Koalisi

Topik:

  • Bandot Arywono

Berita Terkini Lainnya