TKD Prabowo-Gibran Jateng Rangkul Generasi Z Bahas Ekonomi Kreatif

Potensi anak muda di bidang ekonomi kreatif sangat besar

Semarang, IDN Times - Tim Kampanye Daerah (TKD) Jawa Tengah pasangan calon Capres-Cawapres 02, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka merangkul generasi milenial dan Z di Kota Semarang. Dalam kegiatan bertajuk #MudaBerkiprah mereka membahas tentang potensi ekonomi kreatif di kalangan anak muda. 

1. Industri kreatif Korea Selatan jadi kiblat anak muda

TKD Prabowo-Gibran Jateng Rangkul Generasi Z Bahas Ekonomi KreatifAng

Pada kegiatan yang digelar di Kota Semarang, Rabu (24/1/2024) malam, mereka berdiskusi tentang perkembangan industri ekonomi kreatif.

Seperti sineas muda Semarang, Alif Muhammad yang turut hadir di acara tersebut menuturkan, saat ini banyak anak muda yang berkiblat pada Korea Selatan. Melalui hallyu wave atau gelombang Korea, anak muda Indonesia mencontoh model pengembangan bakat Negeri Ginseng.

‘’Industri kreatif Korea berjalan dinamis dari hulu ke hilir. Ini yang membuat bidang ekonomi kreatif di sana berjalan sistematis,’’ ungkapnya dalam keterangan resmi, Kamis (25/1/2024).

Dengan demikian, pengembangan ekonomi kreatif di kalangan milenial dan Z ini harus menjadi perhatian bagi pemimpin atau pemerintah ke depan.

Baca Juga: Para Kiai Kampung Berharap Dana Abadi Pesantren Jadi Program Unggulan Prabowo

2. Karya anak bangsa bisa dibawa ke dunia luar

TKD Prabowo-Gibran Jateng Rangkul Generasi Z Bahas Ekonomi KreatifTim Kampanye Daerah (TKD) Jawa Tengah pasangan calon Capres-Cawapres 02 dari generasi muda, Aqsal Adietama hadir pada acara diskusi #MudaBerkiprah di Semarang, Rabu (24/1/2024) malam. (dok. TKD Jateng)

"Banyak potensi terutama dari karya film anak-anak muda Indonesia sekarang. Ini bisa membawa budaya Indonesia ke dunia luar, mengenalkan karya anak bangsa seperti film, musik dan lainnya,’’ katanya produser film pendek itu.

Roy Arya, anak muda lain yang turut hadir dan menjadi host acara #MudaBerkiprah mengatakan, di era industri dan ekonomi kreatif sekarang ini generasi milenial dan Z dihadapkan dengan berbagai tantangan.

“Melalui kegiatan ini kami ingin membuka diskusi tentang industri ekonomi kreatif. Industri kreatif ini juga menjadi permasalahan penting yang harus ada solusi bagi bangsa ini,” ujarnya.

Selanjutnya, TKD Muda Jateng, Aqsal Adietama berharap Indonesia memiliki sosok pemimpin yang memberikan perhatian lebih untuk perkembangan industri kreatif tanah air.

“Kita berharap mempunyai pemimpin seperti di Korea Selatan, dimana memberikan support terhadap industri kreatif agar berkembang dan maju. Sosok pemimpin dari kalangan anak muda sangat dibutuhkan agar industri kreatif tanah air bisa setara dengan negara maju lainnya,” tuturnya.

3. Gibran angkat industri kreatif di Solo

TKD Prabowo-Gibran Jateng Rangkul Generasi Z Bahas Ekonomi KreatifWalikota Solo, Gibran Rakabumuning Raka. (IDN Times/Larasati Rey)

Menurutnya, sosok pemimpin dari paslon 02 yang mewakili generasi Z dan milenial bisa meningkatkan industri kreatif. Hal itu dibuktikan Cawapres 02 yang juga Walikota Solo bisa meningkatkan industri dan ekonomi kreatif di kota tersebut.

“Mas Gibran di Solo bisa mengangkat industri kreatif dengan program kerja yang mewadahi para pegiat ekonomi kreatif oleh anak muda. Sehingga kita percaya Paslon 02 untuk bisa memajukan ekonomi dan industry kratif,” terangnya.

Menurut dia, bonus demografi pada 2045 industri kreatif bisa menjadi solusi di tengah generasi yang memasuki usia produktif.

“Kita berharap anak muda ini bisa mengisi tenaga profesional dari industri kreatif. Ini agar mereka bisa mengenalkan Indonesia kepada negara lain,’’ tandasnya.

Baca Juga: Kampung Mojo Solo Jadi Kampung Gibran, Bagi-bagi Sayur Gratis

Topik:

  • Bandot Arywono

Berita Terkini Lainnya