Personel SAR Pakai Drone untuk Lacak 10 ABK Kapal Kiat Maju yang Hilang

Sampai saat ini pencarian masih dilakukan lewat jalur darat

Cilacap, IDN Times - Tim SAR gabungan masih terus mengupayakan pencarian kapal nelayan Kilat Maju Jaya-7 dengan 10 ABK yang hilang kontak di Perairan Samudera Hindia.

Baca Juga: Diterjang Badai, 10 ABK Kapal Kiat Maju Jaya-7 Raib di Samudera Hindia

1. Bagi tiga regu pencarian

Personel SAR Pakai Drone untuk Lacak 10 ABK Kapal Kiat Maju yang HilangSeorang pria berpakaian preman dan tim SAR gabungan melacak tiga remaja yang tenggelam di Sungai Cisanggarung Losari Brebes. (IDN Times/Dok Humas Basarnas Cilacap)

Kepala Basarnas Cilacap, Adah Sudarsa mengatakan, upaya yang telah dilakukan oleh personelnya telah sesuai dengan rencana operasi yang sudah direncanakan.

Pihaknya membagi tiga Search and Rescue Unit (SRU) untuk melacak keberadaan 10 kru Kapal Kiat Maju Jaya.

"SRU 1 melakukan penyisiran darat menggunakan ATV. Dimulai dari Pantai Teluk Penyu sampai dengan Pantai Menganti Cilacap," kata Adah, Senin (18/3/2024). 

2. Personel SAR juga sisiri jalur darat dan memakai drone

Personel SAR Pakai Drone untuk Lacak 10 ABK Kapal Kiat Maju yang HilangSeorang regu SAR Cilacap saat mendeteksi keberadaan kru Kapal Maju Jaya-7 melalui penyisiran darat di tepi pantai Cilacap. (IDN Times/Dok Humas Basarnas Cilacap)

Tak cuma itu saja, pihaknya kemudian menginformasikan kepada para nelayan, potensi SAR serta masyarakat tentang kejadian kapal yang hilang serta melakukan penyisiran di permukaan air menggunakan Kapal Polair Cilacap di Laut Nusakambangan.

Di samping itu, regu SAR yang masuk rombongan SRU 2 melakukan penyisiran darat menggunakan rescue trail dari Pantai Ayah sampai dengan Pantai Wedi Putih.

"Mereka juga kita perintahkan untuk menginformasikan kepada nelayan yang ingin keluar melaut mengenai kecelakaan tersebut apabila mendapatkan informasi segera menghubungi tim SAR gabungan. Selanjutnya di Bukit Pedalen Kebumen menerbangkan drone ke arah laut untuk melakukan pemantauan lebih luas," ungkap Adah. 

3. Ada juga personel SAR yang melacak ke muara Sungai Bogowonto

Personel SAR Pakai Drone untuk Lacak 10 ABK Kapal Kiat Maju yang HilangTim SAR gabungan mencari nelayan dilaporkan hilang di perairan Selayar, Sulawesi Selatan. (Dok. Basarnas Makassar)

Untuk tugas dari regu SRU 3 dari USS Congot melakukan penyisiran darat dengan naik motor trail sejauh 10 kilometer dari muara Sungai Bogowonto sampai Pantai Cubung Jangkang. 

Akan tetapi sampai Minggu sore upaya pencarian masih nihil. Pihaknya tetap berupaya melakukan pelacakan di hari ini dengan sejumlah metode. 

"Namun hingga sore pencarian terhadap Kapal Kilat Maju Jaya 7 yang hilang kontak masih belum membuahkan hasil, dan pencarian akan dilanjutkan hari ini," ujar Adah. 

Baca Juga: 2 Hari Pencarian, Satu Anak yang Terseret Ombak Pantai Jetis Cilacap Ditemukan

Topik:

  • Bandot Arywono

Berita Terkini Lainnya