Anak Politisi PDIP Aria Bima Daftar Jadi Calon Wakil Wali Kota Solo

Mengaku memiliki pengalaman yang mumpuni

Intinya Sih...

  • Raden Ajeng Sukma Putri Maharani mendaftar sebagai bakal calon wakil wali kota Solo dari PDIP.
  • Riri memilih posisi wakil wali kota karena pengalaman dan jam terbangnya sebelumnya dalam bidang politik.
  • Ia menjadi pendaftar perempuan pertama dan termuda, dengan total 10 pendaftar yang menyerahkan formulir pendaftaran.

Semarang, IDN Times - Putri politisi senior PDIP, Aria Bima bernama Raden Ajeng Sukma Putri Maharani atau akrab disapa Riri mendaftarkan diri sebagai bakal calon wakil wali kota ke DPC PDIP Solo, Minggu, (12/5/2024).

Putri kedua Aria Bima tersebut mendaftar dengan diantar oleh rombongan reog Ponorogo dan relawan pendukung ke Kantor sementara DPC PDIP Solo yang berada di Pucangsawit, Kecamatan Jebres.

1. Memilih jadi wakil wali kota Solo

Anak Politisi PDIP Aria Bima Daftar Jadi Calon Wakil Wali Kota SoloPutri politisi senior PDIP, Aria Bima bernama Raden Ajeng Sukma Putri Maharani mendaftar Pilkada Solo di DPC PDIP. (IDN Times/Larasati Rey)

Dalam kesempatan tersebut Riri menyerahkan formulir pendaftaran bakal calon wakil wali kota Solo. Riri sengaja memilih posisi sebagai wakil wali kota karena keinginannya untuk mendaftar melihat dari pengalaman dan jam terbangnya sebelumnya.

"Saya mungkin masih tergolong muda. Lebih berkenan saya mengukur pribadi mencoba sebagai wakil wali kota akan mendampingi wali kota. Tentunya saya hari ini mendaftar cukup panjang diskusinya," jelasnya usai pendaftaran.

Baca Juga: Kader Golkar Semarang Anang Budi Utomo Ikut Penjaringan Cakada Lewat PDIP

2. Alasan terjun di politik

Anak Politisi PDIP Aria Bima Daftar Jadi Calon Wakil Wali Kota SoloPutri politisi senior PDIP, Aria Bima bernama Raden Ajeng Sukma Putri Maharani mendaftar Pilkada Solo di DPC PDIP. (IDN Times/Larasati Rey)

Alumus fakultas hukum UGM tersebut mengaku sempat bekerja di kantor staf presiden. Meski tergolong masih muda, Riri mengaku memilih terjun ke bidang politik sesuau dengan nilai-nilai yang ditaman dari keluarganya.

"Saya juga tumbuh besar di keluarga besar PDIP. Nilai-nilai politik dari keluarga yang tertanam pada saya memotivasi saya dan memberikan saya keberanian untuk mantap dan berani mendaftarkan di posisi wakil wali kota," jelasnya.

3. Sudah ada 14 calon yang mendaftar

Anak Politisi PDIP Aria Bima Daftar Jadi Calon Wakil Wali Kota SoloPutri politisi senior PDIP, Aria Bima bernama Raden Ajeng Sukma Putri Maharani mendaftar Pilkada Solo di DPC PDIP. (IDN Times/Larasati Rey)

Sementara itu, di kesempatan yang sama, Anggota Tim Penjaringan Bakal Cawali-Cawawali DPC PDIP Solo, Muchus Budi Rahayu mengatakan, jika Riri menjadi pendaftar resmi ke-10 yang menyerahkan formulir pendaftaran. Ia menjadi satu-satu pendaftar perempuan.

"Riri menjadi pendaftar perempuan bakal calon wakil wali kota pertama dan mungkin termuda. Selanjutnya nanti tanggal 24 Mei kami menutup pendaftaran. Kemudian kami ada waktu sepekan untuk melakukan verifikasi data dan apa-apa yang masih perlu diperbaiki dari para bakal calon," ungkapnya.

Setelah itu dari DPC PDIP Kota Solo sendiri telah menerima empat fomulir pendaftaran calon wali kota dan 10 formulir pendaftaran wakil wali kota. Semua formulir pendaftaran bakal calon wali kota dan wakil wali kota Solo ke DPP PDIP pada 31 Mei 2024.

Baca Juga: Ganjar Pilih Jadi Oposisi, Gibran : Ya Udah Gak Apa-Apa

Topik:

  • Dhana Kencana

Berita Terkini Lainnya