TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

PSIS Semarang Yakin Menang Lawan Persita Tangerang di Laga Tandang

Gilbert Agius sudah analisa permainan Persita

Pelatih kepala PSIS Semarang, Gilbert Agius bersama pemain PSIS, Wahyu Prasetyo dalam jumpa pers sebelum laga lawan Persita Tangerang (dok. PSIS)

Semarang, IDN Times - PSIS Semarang siap melawan Persita Tangerang pada laga pekan kedua BRI Liga 1 2023/2024 di Stadion Indomilk Arena, Sabtu (8/7/2023). Saat ini sebanyak 22 pemain Laskar Mahesa Jenar sudah berada di Tangerang untuk mempersiapkan pertandingan.

Baca Juga: Hadapi Persita, PSIS Semarang Target Curi Poin di Markas Lawan

1. Sebanyak 22 pemain PSIS bertandang ke Tangerang

Pertandingan PSIS Semarang melawan Persita Tangerang di BRI Liga 1 2022/2023 di Stadion Maguwoharjo Sleman, Sabtu (25/2/2023). (dok. PSIS)

Para pemain PSIS Semarang bertandang ke Tangerang pada Kamis (6/7/2023). Adapun, mereka yang berangkat antara lain Adi Satryo, Rizky Darmawan, Fredyan Wahyu, M Haykal, Giovani, Wahyu Prast, Bayu Fikri, Lucao, Dewangga, Boubakary Diarra, Delvin Rumbino, Ridho Syuhada.

Kemudian, Luthfi Kamal, Gali Freitas, Vitinho, Marukawa, Rivan, Gian Zola, Wawan Febrianto, Carlos Fortes, Septian David, dan Sabillah.

Jelang laga, tim pelatih juga melakukan persiapan. Pelatih kepala PSIS Semarang, Gilbert Agius mengatakan, ia sudah melakukan evaluasi tim sebelum berangkat ke kandang Persita Tangerang.

‘’Perjalanan panjang untuk mencapai kandang Persita. Namun, bukan masalah karena recovery kami baik dan berharap besok semua bisa tampil all out,’’ ungkapnya saat jumpa pers, Jumat (7/7/2023).

2. Tim pelatih lakukan analisa permainan Persita

Ilustrasi PSIS Semarang melakukan latihan rutin jelang laga. (dok. PSIS)

Tim pelatih juga sudah melakukan analisa kepada tim lawan yang akan dihadapi besok. Dari hasil analisa tersebut PSIS Semarang tetap harus mewaspadai Pendekar Cisadane.

"Saya sudah melihat permainan mereka. Dari analisa kami mereka punya permainan yang agresif. Dan punya pemain asing yang berkualitas," kata Gilbert.

Kendati demikian, pada pertandingan sebelumnya atau di pekan pertama BRI Liga 1 2023/2024, Persita Tangerang harus kalah saat melawan Barito Putera dengan skor akhir 2-0.

‘’Maka, yang menjadi ujian bagi kami dan harus diwaspadai adalah Persita pasti akan tampil all out untuk memburu kemenangan perdana,’’ ujarnya.

Baca Juga: PSIS Semarang Taklukkan Bhayangkara FC, Pecah Rekor Menang 3-1

Berita Terkini Lainnya