Performa Ciamik Ramadhan Sananta di Piala Presiden 2024

Berpotensi membawa Persis Solo juara

Intinya Sih...

  • Persis Solo melaju ke babak semifinal Piala Presiden 2024 setelah mengalahkan Persib Bandung 1-0.
  • Striker Timnas Indonesia, Ramadhan Sananta, mencetak seluruh gol Persis Solo di turnamen pramusim ini.
  • Dengan tiga gol dari tiga pertandingan, Sananta menjadi top skor sementara Piala Presiden 2024.

Persis Solo sukses membuat kejutan di Piala Presiden 2024. Betapa tidak, sempat terombang-ambing, mereka akhirnya memastikan diri ke babak semifinal. Kepastian itu muncul seusai Persis meraup kemenangan 1-0 atas Persib Bandung pada laga pemungkas fase Grup B Piala Presiden 2024.

Menariknya, ada satu pemain yang punya andil besar atas pencapaian tim berjuluk Laskar Sambernyawa ini. Ia adalah Ramadhan Sananta, striker berlabel Timnas Indonesia yang menjadi mesin gol bagi Persis. Sananta sejauh ini merupakan pencetak seluruh gol Laskar Sambernyawa di Piala Presiden 2024.

1. Memborong seluruh gol Persis Solo di Piala Presiden 2024

Performa Ciamik Ramadhan Sananta  di Piala Presiden 2024Ramadhan Sananta (instagram.com/persisofficial)

Ramadhan Sananta tampil memukau di Piala Presiden 2024. Bukan tanpa alasan, striker muda 21 tahun itu menjadi pencetak gol andalan Tim Laskar Sambernyawa. Buktinya, Sananta sudah mengantongi 3 gol dari 3 pertandingan yang sekaligus menjadi catatan seluruh gol Persis pada ajang pramusim ini.

Ramadhan Sananta berhasil mencetak dua gol ketika meraih kemenangan 3-2 atas PSM Makassar pada laga kedua Grup B Piala Presiden 2024. Ia lalu mencetak satu gol ke gawang Persib Bandung sekaligus mencatat kemenangan 1-0 pada laga penutup fase grup. Namun, Sananta gagal mencetak gol ketika Madura United kalah 0-2 dari Borneo FC Samarinda pada laga pembuka Piala Presiden 2024.

Baca Juga: Ripal Wahyudi, Pemain Muda yang Jadi Rekrutan Persis Solo

2. Jadi top skor sementara Piala Presiden 2024

Performa Ciamik Ramadhan Sananta  di Piala Presiden 2024Ramadhan Sananta (instagram.com/persisofficial)

Ramadhan Sananta kini menjadi pahlawan Persis Solo setelah memastikan satu tempat ke semifinal Piala Presiden 2024. Ini tak lepas dari penampilan cimaiknya sebagai bomber lokal yang gacor. Bahkan, Sananta menjadi penyerang yang amat diperhitungkan karena memimpin daftar top skor sementara Piala Presiden.

Dengan catatan 3 gol dari 3 laga, Ramadhan Sananta kini mengalahkan beberapa pemain produktif lainnya di Piala Presiden 2024. Mereka adalah Gustavo Almeida, Dalberto Luan Belo, Salim Akbar Tuharea, Maxuel Cassio, hingga Leo Gaucho. Kelima pemain itu ternyata baru membukukan catatan 2 gol dari 3 laga di Piala Presiden 2024.

3. Berpeluang menyabet trofi perdana Piala Presiden 2024

Performa Ciamik Ramadhan Sananta  di Piala Presiden 2024Ramadhan Sananta (instagram.com/persisofficial)

Saat ini, Ramadhan Sananta benar-benar membuka harapan Persis Solo untuk mendulang pencapaian tertinggi di Piala Presiden 2024. Mereka bisa juara jika solid hingga partai puncak nanti. Dengan begitu, hal ini juga membuka kesempatan Sananta bersama Persis untuk merengkuh trofi perdana Piala Presiden.

Perhelatan Piala Presiden sendiri telah memasuki periode keenam digelar. Sejak dihelat pada 2015, Persis diketahui belum pernah juara. Tim Laskar Sambernyawa pun gagal menyamai pencapaian Arema FC (3 trofi), Persib Bandung (1 trofi), dan Persija Jakarta (1 trofi) yang selama ini mengukuhkan diri sebagai klub juara Piala Presiden.

4. Menjaga reputasi sebagai pemain timnas

Performa Ciamik Ramadhan Sananta  di Piala Presiden 2024Ramadhan Sananta (instagram.com/persisofficial)

Ramadhan Sananta telah membuktikan diri sebagai pemain yang layak disegani di Piala Presiden 2024. Itu karena keterampilannya yang andal dalam mencetak gol. Hal ini pun berguna untuk menjaga reputasi Sananta sebagai pemain berlabel Timnas Indonesia.

Penampilan apik Ramadhan Sananta sebenarnya sudah terlihat sejak memperkuat Persis Solo di Liga 1 Indonesia musim 2023/2024 lalu. Ini terbukti usai ia mengemas 8 gol dan 1 assist dari 23 pertandingan (1.366 menit). Di sisi lain, statistik apik Sananta selama di Liga 1 2023/2024 dan Piala Presiden 2024 diharapkan dapat berkesinambungan sampai bergulirnya Liga 1 2024/2025 mendatang.

Ramadhan Sananta beberapa langkah lagi berpeluang membawa Persis Solo juara di Piala Presiden 2024. Akankah pemain asli Kepulauan Riau ini sanggup mewujudkan kesempatan itu nantinya?

Baca Juga: 4 Fakta Ricardo Lima, Amunisi Baru Persis Solo asal Brasil

rizkilutfi Photo Community Writer rizkilutfi

Writing is one of happines

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Dhana Kencana

Berita Terkini Lainnya