10 Pantai Dengan Pemandangan Indah dan Menakjubkan di Jawa Tengah 

Bikin betah liburan

Liburan ke tempat wisata alam akan sangat menyenangkan, terutama berkunjung ke pantai yang memiliki pemandangan indah. Bagi Anda yang tinggal di sekitar Jawa Tengah, Anda bisa mengunjungi pantai yang menyediakan pemandangan menakjubkan untuk melepas stres.

Berikut ini pantai yang memiliki pemandangan indah dan menakjubkan di Jawa Tengah yang mesti kalian kunjungi.

Baca Juga: 10 Potret Masjid Warisan Ratu Kalinyamat Jepara, Khusus Buat Suami

1. Pantai Karimun Jawa

10 Pantai Dengan Pemandangan Indah dan Menakjubkan di Jawa Tengah google image

Jika Anda ingin berlibur ke pantai saat berada di sekitar Jawa Tengah, Anda bisa kunjungi Pantai Karimun Jawa yang terletak di sebelah utara Jepara. Dengan pemandangan yang memanjakan mata, sehingga Anda akan sangat betah berlibur disini.

2. Pantai Karang Jahe

10 Pantai Dengan Pemandangan Indah dan Menakjubkan di Jawa Tengah https://4.bp.blogspot.com/-ZDWXmckDbZc/Wh6A9QDCp8I/AAAAAAAABEU/9MDno-FzAdoEWyrfTj-6Jy07Lw1TQbpzgCLcBGAs/s1600/pantai%2Bkarang%2Bjahe.JPG

Selanjutnya terdapat pantai Karang Jahe yang menyediakan pemandangan indah. Ketika Anda sampai di pantai ini, Anda akan melihat pasir putih dan terdapat pantai cemara yang membuat suasana menjadi teduh dan nyaman.

Selain itu, pemandangan di bawah lautnya pun sangat juara, karena Anda dapat melihat warna warni terumbu karang. Jadi Anda perlu luangkan waktu untuk menyelam air saat mengunjungi Pantai Karang Jahe.

3. Pantai Kartini

10 Pantai Dengan Pemandangan Indah dan Menakjubkan di Jawa Tengah Instagram/@heksapamungkas

Mengunjungi Pantai Kartini ketika sedang liburan merupakan pilihan terbaik untuk melepas penat. Anda bisa mengajak anak Anda ke pulau Kartini, karena terdapat banyak fasilitas seperti perahu wisata, tempat bermain anak-anak, kereta wisata, kolam ikan air tawar, dan akuarium besar berisi ikan-ikan laut.

4. Pantai Pulau Panjang

Bagi Anda yang ingin berlibur ke Jawa Tengah, Anda bisa ke Pantai Pulau Panjang yang memiliki pemandangan indah. Anda bisa menikmati pasir pantai yang putih serta laut dangkal yang dapat terlihat dasar terumbu karang.

5. Pantai Bopong Kebumen

10 Pantai Dengan Pemandangan Indah dan Menakjubkan di Jawa Tengah pantainesia.com

Selanjutnya terdapat Pantai Bopong Kebumen yang berada di Desa Surorejan, Puring, Kebumen. Pemandangan di pantai sangat eksotis dan laguna yang terlihat seperti aliran air sungai yang terletak di sekitar bibir pantai.

6. Pantai Menganti

10 Pantai Dengan Pemandangan Indah dan Menakjubkan di Jawa Tengah Internet

Destinasi wisata air yang perlu Anda kunjungi di Jawa Tengah yaitu Pantai Menganti.
Anda dapat menikmati pemandangan tebing dan hamparan pasir di sekitar pantai yang sangat menarik.

7. Pantai Batu Topeng

Destinasi liburan selanjutnya yaitu Pantai Batu Topeng yang tidak kalah dengan keindahan pulau lainnya.

Anda bisa melakukan snorkling air atau sekadar menikmati es kelapa sambil memandangi keindahan pantai.

8. Pantai Pecaron

10 Pantai Dengan Pemandangan Indah dan Menakjubkan di Jawa Tengah Pantai Pecaron (instagram.com/khol_hilmy)

Jika Anda ingin mengunjungi pantai yang terletak cukup tersembunyi, Anda bisa kunjungi Pantai Pecaron. Anda bisa menikmati panorama yang indah dan mendengarkan suara gemuruh ombak sambil bersantai.

Selain itu, pemandangan disekeliling Pantai Pecaron sangat indah juga, seperti bukit hijau, pohon kelapa, dan lainnya.

9. Pantai Karang Pandan

10 Pantai Dengan Pemandangan Indah dan Menakjubkan di Jawa Tengah youtube.com

Bagi wisatawan yang ingin mengunjungi pantai yang tidak banyak dikungjungi wisatawan, Anda bisa kunjungi Pantai Karang Pandan dengan hamparan pasir putih. Tampilan panorama di sekitar pantai sangat indah dan menarik.

10. Pantai Nampu

10 Pantai Dengan Pemandangan Indah dan Menakjubkan di Jawa Tengah Pantai Nampu (instagram.com/ivaulia)

Jika sedang di Wonogiri dan ingin berlibur ke pantai, Anda bisa mampir ke Pantai Nampu. Meskipun pantai ini letaknya cukup terpencil, Anda bisa mengunjungi Pantai Nampu dengan mudah dan dapat menikmati keelokan pantai, serta Anda juga bisa berkemah di sekitar pantai.

Demikian ulasan mengenai rekomendasi pantai yang memiliki pemandangan indah di sekitar Jawa Tengah yang perlu Anda kunjungi. Liburan ke pantai dapat membuat tubuh dan pikiran menjadi lebih rileks.

Baca Juga: Ratusan Pesepeda Gowes Susuri Pantai Selatan Kebumen

Topik:

  • Bandot Arywono

Berita Terkini Lainnya