5 Olahraga untuk Mengatasi Ejakulasi Dini Secara Alami  

Kenali olahraga di bawah ini agar tahan lama

Olahraga adalah sebuah aktivitas di mana seseorang bergerak menurut teknik-teknik tertentu. Seseorang berolahraga mempunyai tujuan masing-masing, ada yang ingin membuat tubuh segar, bermain, ataupun kepuasan sendiri.

Selain olahraga, terkadang seseorang membutuhkan asupan nutrisi serta kebutuhan dasar lainnya. 

Menurut Hirarki Maslow, terdapat 5 kebutuhan dasar manusia, yaitu kebutuhan fisiologis, rasa aman, kasih sayang, penghargaan, dan aktualisasi diri. Olahraga sendiri termasuk ke dalam kebutuhan jasmani atau fisiologis.

Selain itu, seseorang pasti akan membutuhkan kebutuhan rasa sayang, dalam rasa sayang tersebut terdapat rasa mencintai dan dicintai atau berhubungan seksual.

Apa jadinya jika kamu (pria) berhubungan seksual tetapi cepat sekali untuk ejakulasi? Pasti menyebalkan, bukan?

Oleh karena itu, ini dia 5 olahraga yang wajib kamu ketahui untuk mengatasi masalah ejakulasi dini!

Baca Juga: Ukuran Penis dengan Tingkat Orgasme Paling Tinggi, Punyamu Termasuk?

1. Kegel

5 Olahraga untuk Mengatasi Ejakulasi Dini Secara Alami  Seorang pria sedang latihan kegel (freepik.com/drobotdean)

Senam kegel adalah sebuah latihan dasar panggul yang melibatkan kontraksi dan relaksasi berulang kali dari otot-otot yang membentuk bagian dasar panggul.

Kamu dapat melakukan senam yang satu ini dengan 3 set untuk 30 kali repetisi selama 3 hingga 4 kali seminggu.

Ketika kamu melakukan senam ini, pastikan untuk menahan aliran urine dan tahan kontraksi selama 1-2 detik.

Kamu juga harus memperhatikan bahwa yang ditahan ialah otot panggul, bukan otot paha atau pinggul.

2. Barbell Hip Thrusts

5 Olahraga untuk Mengatasi Ejakulasi Dini Secara Alami  Pria sedang berolahraga (barbend.com)

Dengan kamu melakukan latihan yang satu ini, kamu dapat membantu mengatasi ejakulasi dini.

Kamu dapat melakukan latihan ini dengan 3 set dan 10 kali repetisi yang masing-masing kamu lakukan selama 13 detik. 

Latihan ini sangat gampang, kamu hanya baringkan bahu di atas bangku dan kaki yang berada di lantai tidak di atas bangku. 

Setelah itu, letakkan barbel di atas paha dan kamu bisa angkat turunkan pinggul. Kamu bisa lakukkan hal tersebut berulang kali.

3. Squat Depan 

5 Olahraga untuk Mengatasi Ejakulasi Dini Secara Alami  Pria berolahraga depan kamera (brend.com)

Siapa sih yang tidak kenal dengan latihan squat? Kamu tau gak sih bahwa squat depan juga dapat membantu para lelaku untuk mengatasi ejakulasi dini.

Karena posisi tersebut mengakibatkan kadar testosteron pria meningkat dan dapat membantu orgasme jadi lebih lama.

Caranya gampang, kamu hanya perlu berdiri sejajar dengan bahu sambil memegang barbel di bagian atas dada.

Kamu dapat melakukan hal tersebut dengan rentang waktu 3 set dalam 8-10 berulang kali.

4. Kettlebeng Swings

5 Olahraga untuk Mengatasi Ejakulasi Dini Secara Alami  Seorang pria sedang olahraga (mensjournal.com)

Kettlebell swings berfungsi untuk memperkuat rantai posterior dan daerah panggul, hal tersebut menimbulkan efek yang dapat kamu rasakan,  yaitu ejakulasi akan lebih lama.

Caranya gampang banget, cukup berdiri dengan kaki yang kamu atur lebih lebar dari bahu, lalu tekuk lutut yang bertujuan untuk mengayunkan kettlebell dengan kedua tangan kamu. Setelah itu, kendalikan pinggul kamu dan jaga agar punggungmu tetap tegap.

Lakukan hal tersebut sebanayak 3 set dengan waktu 10-15 kali. 

 

5. Squat

5 Olahraga untuk Mengatasi Ejakulasi Dini Secara Alami  Pria sedang angkat barbel (unsplash.com/Sam Sabourin)

Kalo yang tadi kita sudah bahas squat depan, yang satu ini squat saja. Kamu sudah pasti tahu kan olahraga yang satu ini?

Nah, selain untuk menyingkirkan lemak, squat juga dapat membantu pria untuk mengatasi ejakulasi dini lho. Karena ketika sedang posisi squat, kadar testosteron akan meningkat. Hal tesebutlah yang membuat pria ketika sedang berhubungan sex akan jauh lebih kuat dan tahan lama.

Kamu dapat melakukan latihan ini dengan berdiri dengan kaki selebar bahu, lalu mulai gerakan dengan meneku lutut dan duduk dengan pinggul.

Turunkan badan kamu serendah-rendahnya dengan cepat lakukan gerakin kembali ke posisi semula.

Lakukan latihan tersebut dengan waktu 3 set dalam 10 kali.

Gimana nih para Boys? Tertarik gak dengan latihan-latihan yang sudah kita bahas di atas? Jika kamu memang mengalami masalah ejakulasi dini, segera latih 5 gerakan di atas ya agar kamu dan pasangan kamu sama-sama merasa puas.

Baca Juga: 9 Cara Memperbesar Penis Secara Alami Permanen, Pakai Alat dan Obat 

Arya Saputra Safrudin Photo Community Writer Arya Saputra Safrudin

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Bandot Arywono

Berita Terkini Lainnya