TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Aqua Ramaikan Iftar Ramadan di Masjid Syeikh Zayed Solo

Usung edukasi lingkungan

KRL Solo-Yogyakarta melintasi kawasan wisata religi Masjid Raya Syeikh Zayed di Kota Solo, Jawa Tengah. Kementerian Perhubungan berkomitmen membangun sarana dan prasarana transportasi yang terintegrasi untuk pariwisata. Salah satunya pembangunan KRL Solo-Yogyakarta yang terkoneksi dan terintegrasi dengan Masjid Sheikh Zayed di Solo sebagai destinasi wisata prioritas yang masuk Kawasan Strategis Pariwisata Nasional (KSPN), sehingga memudahkan wisatawan untuk mengenali dan mengunjunginya. (IDN Times/Dhana Kencana)

Surakarta, IDN Times - Masjid Raya Syeikh Zayed Solo mengelar Iftar dan Festival Ramadan. Acara yang digelar di halaman sisi utara Masjid Syeikh Zayed Solo tersebut diikuti oleh para jemaah masjid yang hadir di masjid tersebut.

Baca Juga: 14 Potret Villa Aquin, Villa Nuansa Alam di Tengah Kota Solo

1. Sediakan ribuan menu berbuka puasa.

Acara Iftar Ramadan di Masjid Syeikh Zayed Solo. (IDN Times/Larasati Rey))

Acara Iftar dan Festival Ramadan juga menyediakan 7.000 hingga 10.000 porsi menu buka Puasa dan takjil, Iftar dan Festival Ramadan juga diisi dengan berbagai macam hiburan keagamaan.

“Pada momentum ini, kami membuka kesempatan bagi siapapun untuk berkolaborasi meramaikan Iftar dan Festival. Sebagai masjid yang ke depan akan berkembang sebagai pusat edukasi, kami sangat terbuka dengan aktivasi kolaborasi yang bersifat edukasi. Apapun tema edukasinya,” tutur Direktur Masjid Raya Syeikh Zayed Solo, Munajat, Rabu (27/3/2024).

2. Siapkan menu berbuka bersama setiap harinya.

Acara Iftar Ramadan di Masjid Syeikh Zayed Solo. (IDN Times/Larasati Rey))

Setiap hari Masjid di Jl Ahmad Yani Gilingan Banjarsari Solo tersebut penuh dengan jamaah baik untuk mengikuti salat tarawih berjamaah, salat subuh berjamaah, kuliah subuh, berbagai kegiatan kajian, hingga aktivitas buka puasa bersama.

Menu berbuka yang disediakan berbeda-beda. Para jemaah yang datang bisa menikmati acara buka puasa bersama di selasar masjid dan tenda yang sudah disediakan oleh panitia masjid.

Berita Terkini Lainnya