TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Wisatawan Manfaatkan Hari Tanpa Bayangkan di Pantai Kartini Jepara

Wisatawan abadikan dengan berfoto

IDN Times/Oetoro Aji

Jepara, IDN Times - Wisatawan berbondong-bondong kunjungi pantai Kartini Jepara, Kamis (10/9). Mereka menyaksikan fenomena Hari Tanpa Bayangan yang mulai 10 Oktober 2019. Apalagi di Jepara merupakan kemunculan pertama kali hari tanpa bayangan.

Dari pantauan di lapangan kejadian fenomena langka itu terjadi pada pukul 11.20 WIB hingga 11.25 WIB. Hal ini ternyata dimanfaatkan sejumlah wisata mengabadikan foto dari pantai Kartini Jepara.

Mereka menyaksikan fenomena langka tersebut. Terlebih cuaca di Pantai Kartini terlihat cerah. Sehingga warga bisa memanfaatkan fenomena tersebut.

1. Fenomena hari tanpa bayangan terjadi pada pukul 11.20 WIB di Jepara

IDN Times/Oetoro Aji

Hal ini seperti yang dilakukan oleh salah satu wisatawan asal Grobogan Gus Makruf. Ia sengaja datang ke Pantai Kartini sebelum pukul 11.20 WIB, kemudian Ia bersama dengan temannya untuk berfoto di Pantai Kartini.

"Saya mengisi waktu luang ke sini. Kebetulan pada saat di pantai Kartini sedang terjadi fenomena hari tanpa bayangan," katanya.

Senada juga diungkapan Anas salah satu wisata lain. Wisata asal Batam ini tidak sengaja hari ini ternyata hari tanpa bayangan. "Ini tadi wisatawan sama keluarga. Kebetulan ini hari tanpa bayangan," kata dia.

2. Manfaat fenomena tanpa bayangan dengan berfoto

IDN Times/Oetoro Aji

Fenomena langka tersebut diabadikan oleh para wisatawan. Banyak diantara mereka berswafoto untuk memanfaatkan fenomena langka tersebut. Apalagi, hari ini merupakan pertama kalinya hari tanpa bayangan di Jepara.

Hal ini seperti yang diungkapkan oleh Gus Makruf salah satu wisatawan asal Jepara.Ia pun memanfaatkan fenomena langka itu untuk berfoto fenomena hari tanpa bayangan.

"Ini tadi foto di Pantai Kartini Jepara. Senang sih. Karena fenomena ini langka terjadi," kata dia. Ia mengaku senang bisa memanfaatkan momen langka tersebut. "Senang bisa manfaatkan langka ini. Apalagi bisa berfoto," jelasnya.

Berita Terkini Lainnya