TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Liburan di Taman Kota Semarang, Anak-Anak Ungkapkan Cinta Indonesia

Quinn Salman hibur anak-anak di Semarang

Penyanyi cilik Qiunn Salman menghibur anak-anak yang mengunjungi Taman Indonesia Kaya Semarang, Sabtu (8/7/2023). (IDN Times/Anggun Puspitoningrum)

Semarang, IDN Times - Anak-anak di Kota Semarang mengisi waktu liburan sekolah dengan pergi ke taman kota. Mereka seharian mengunjungi Taman Indonesia Kaya di Jalan Menteri Supeno Semarang untuk mengikuti lomba menggambar hingga menonton konser Quinn Salman, Sabtu (8/7/2023). 

Baca Juga: Sekolah Ramah Anak Jadi Benteng Perundungan Siswa di Semarang

1. Sebanyak 154 anak ikut lomba gambar

Anak-anak mengikuti lomba menggambar Cinta Budaya Cinta Indonesia di Taman Indonesia Kaya Semarang, Sabtu (8/7/2023). (dok. Taman Indonesia Kaya)

Pada pagi hingga siang hari, sebanyak 154 anak usia 6–12 tahun mengikuti lomba menggambar yang diselenggarakan www.indonesiakaya.com. Mereka berkreasi dan menuangkan imajinasi di atas kertas putih sesuai tema lomba, yakni Cinta Budaya Cinta Indonesia.

Ada yang menggambar keragaman budaya Indonesia, baju adat, rumah adat, dan tarian daerah yang ada di Nusantara. Pada lomba yang diselenggarakan dalam rangka Hari Anak Nasional itu terbagi dalam dua kategori, yakni usia 6--8 tahun dan 9--12 tahun.

2. Ajak anak-anak berimajinasi lewat gambar

Anak-anak pemenang lomba menggambar Cinta Budaya Cinta Indonesia di Taman Indonesia Kaya Semarang, Sabtu (8/7/2023). (dok. Taman Indonesia Kaya)

Perwakilan www.indonesiakaya.com, Teguh Yasa Abratama mengatakan, tema Cinta Budaya Cinta Indonesia ini diangkat untuk mengetahui seberapa jauh imajinasi anak-anak mengenai kecintaan terhadap budaya Indonesia sebagaimana tema yang sudah ditetapkan.

"Melalui tema itu kami ingin melihat seberapa pemahaman para peserta berimajinasi melalui karya gambarnya. Ternyata, banyak sekali yang menggambar baju daerah dan tarian,’’ ujarnya.

Sementara, kegiatan di Taman Indonesia Kaya untuk anak-anak kembali digelar setelah pandemik COVID-19. Dalam rangka Hari Anak Nasional dan liburan sekolah, disamping menyelenggarakan lomba menggambar Cinta Budaya Cinta Indonesia, juga menghadirkan penyanyi cilik Quinn Salman.

Baca Juga: Liburan di Mal Semarang, Anak-Anak Panti Asuhan Ketemu Gogo Dino 

Berita Terkini Lainnya