TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Relokasi Pasar Johar Semarang Kebakaran, Belum Diketahui Penyebabnya 

Wali Kota Semarang pastikan pedagang dapat bantuan 

Foto udara kobaran api yang membakar kompleks Relokasi Pasar Johar di Semarang, Jawa Tengah, Rabu (2/2/2022). Belum diketahui penyebab serta kerugian akibat terbakarnya area Blok F dan Blok E di kompleks relokasi pasar tradisional tersebut. Hingga Rabu (2/2) pukul 21:15 WIB belasan mobil pemadam kebakaran dibantu mobil meriam air kepolisian beserta personel TNI-Polri dan BPBD Kota Semarang masih berupaya memadamkan kobaran api. ANTARA FOTO/Aji Styawan

Semarang, IDN Times - Relokasi Pasar Johar yang berlokasi di Arteri Soekarno Hatta Semarang kebakaran. Kabar tersebut viral di media sosial Instagram @infokejadiansemarang, Rabu (2/2/2022) sekitar pukul 18.40 WIB.

Baca Juga: Pedagang Pasar Johar Semarang Geruduk Kantor Dinas Perdagangan

1. Kabar kebakaran di Relokasi Pasar Johar viral di medsos

Dalam video berdurasi 34 detik itu tertulis “Breaking News. Kobongan lur, lokasi di relokasi Pasar Johar Arteri Soekarno Hatta. Nek blangwir lewat kasih jalan lur. Hati hati lur, tetap fokus lan waspada.”

Melansir dari Antara, petugas dengan puluhan kendaraan pemadam kebakaran berusaha memadamkan kebakaran di tempat relokasi Pasar Johar saat itu juga. 

Kendaraan damkar dan petugas dari Dinas Pemadam Kebakaran Kota Semarang terlihat hilir mudik menyemprotkan air ke arah titik-titik kebakaran dengan dibantu para pedagang.

Bahkan, Kepolisian Daerah Jawa Tengah menerjunkan kendaraan penyemprot air untuk membantu proses pemadaman kebakaran. Kobaran api yang cukup besar masih terlihat di bagian F1 hingga F9 tempat relokasi Pasar Johar.

2. Api mulai terlihat pukul 18.30 WIB

Petugas pemadam kebakaran berupaya memadamkan api yang membakar kompleks Relokasi Pasar Johar di Semarang, Jawa Tengah, Rabu (2/2/2022). Belum diketahui penyebab serta kerugian akibat terbakarnya area Blok F dan Blok E di kompleks relokasi pasar tradisional tersebut. Hingga Rabu (2/2) pukul 21:15 WIB belasan mobil pemadam kebakaran dibantu mobil meriam air kepolisian beserta personel TNI-Polri dan BPBD Kota Semarang masih berupaya memadamkan kobaran api. ANTARA FOTO/Aji Styawan

Salah seorang petugas keamanan setempat, Yono, menyebutkan api mulai terlihat dari bagian F4 pada sekitar pukul 18.30 WIB.

"Api dari F4 terus menjalar dengan cepat mulai F1 sampai F9," katanya.

Sejumlah pedagang yang menempati relokasi terlihat pasrah melihat lapak-lapak dagangannya terbakar. Tidak sedikit pedagang yang membantu petugas damkar dan berusaha menyelamatkan barang-barang. Dari kejadian itu diperkirakan ratusan lapak terbakar. 

Untuk diketahui, Pemerintah Kota Semarang sebelumnya sudah merelokasi ratusan pedagang ke Pasar Johar setelah selesai direnovasi. Namun, masih banyak pedagang yang enggan kembali ke Pasar Johar yang baru direnovasi. 

Baca Juga: Telan Biaya Rp249 Juta Pasar Johar Semarang Diresmikan Jokowi 

Berita Terkini Lainnya