[BREAKING] Positif Virus Corona, Kasus Nomor 64 Meninggal di Solo

Sudah ada 3 pasien positif yang meninggal dunia

Semarang, IDN Times - Jumlah pasien positif virus corona (COVID-19) di Jawa Tengah yang meninggal dunia bertambah. Kali ini ia adalah kasus nomor 64, berjenis kelamin perempuan.

Pasien berumur 49 tahun itu meninggal Rabu (18/3) petang di RS dr Moewardi Surakarta. Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo menyatakan apabila pasien tersebut dari hasil tracking diketahui mengikuti seminar di Bogor, Jawa Barat.

"Pasien ini memiliki riwayat perjalanan yang sama dengan pasien positif COVID-19 meninggal kasus pertama di Jawa Tengah, yang dirawat di RS Moewardi Surakarta," kata Ganjar, melansir keterangan resmi yang diterima IDN Times, Rabu (18/4).

Sampai saat ini jumlah pasien positif virus corona (COVID-19) di Jawa Tengah, yang memiliki riwayat perjalanan mengikuti seminar di Bogor sebanyak 4 orang. Dua orang diantaranya meninggal dunia.

Dengan tambahan, total pasien positif COVID-19 di Jawa Tengah yang meninggal berjumlah 3 orang. Dua pasien meninggal di RS dr Moewardi Surakarta dan satu pasien dirawat di RSUP dr Kariadi Semarang.

Total di Jawa Tengah terdapat 1.005 Orang Dalam Pemantauan (ODP). Adapun sebanyak 68 orang Pasien Dalam Pemantauan (PDP), 24 di antaranya telah pulang dalam kondisi sehat dan dua orang meninggal, tetapi negatif virus corona. Untuk yang positif sebanyak 9 orang, 6 di antaranya dirawat intensif dan 3 meninggal dunia.

Baca Juga: [BREAKING] Pasien Positif Virus Corona di Jawa Tengah Tambah 3 Orang

Topik:

  • Dhana Kencana

Berita Terkini Lainnya