Gatsu Kalcer di Solo Tutup 2025 dengan Refleksi, Musik SKA, dan Doa

- Panggung budaya SKA meramaikan malam tahun baru 2026 di Kota Solo, dengan penampilan tiga grup band lokal.
- Ruang kreatif anak muda dan magnet wisata malam tercipta di Koridor Gatsu, menarik puluhan ribu pengunjung dan turis.
- Wali Kota Solo Respati Ardi mengajak masyarakat untuk berdoa bersama atas musibah bencana dan menyusun harapan di tahun 2026.
Surakarta, IDN Times – Refleksi akhir tahun dan doa harapan 2026 menjadi salah satu momen puncak dalam gelaran “Solo is Solo Year End Gatsu Kalcer” yang berlangsung di kawasan Perempatan Sarpon, Koridor Gatot Subroto (Gatsu), Kota Solo, pada malam pergantian tahun.
Acara ini menghadirkan Wali Kota Solo, Respati Ardi yang memimpin langsung momen refleksi akhir tahun bersama ribuan pengunjung. Suasana hening tercipta ketika ratusan lilin dan lampu flash ponsel dinyalakan serentak, diiringi alunan biola dari Arief Blind, seorang violis tunanetra, di salah satu persimpangan paling ramai di Kota Solo.
Table of Content
1. Panggung budaya SKA warnai malam tahun baru

Selain refleksi akhir tahun, panggung budaya malam tahun baru 2026 juga dimeriahkan oleh penampilan tiga grup band SKA lokal Solo, yakni The Mobster, Time A, dan GerSKA. Pemilihan genre SKA dinilai relevan dengan minat anak muda Solo, mengingat sepanjang 2025 pertunjukan SKA di Urban Stage Solo is Solo selalu mencatat antusiasme tinggi.
Musik SKA yang enerjik berpadu dengan atmosfer perayaan malam tahun baru, menjadikan Koridor Gatsu sebagai ruang publik kreatif yang inklusif bagi berbagai kalangan.
2. Ruang kreatif anak muda dan magnet wisata malam

Direktur Program Solo is Solo, Irul Hidayat mengatakan panggung malam tahun baru ini melengkapi beragam konten kreatif yang telah digelar sejak 19 Desember 2025, seperti Street Art Market, Street Music Performing, Lifestyle Market, dan Vintage Market. Selama 10 hari terakhir, puluhan ribu pengunjung, termasuk wisatawan dari luar kota, memadati Koridor Gatsu pada malam hari.
“Ratusan brand lokal serta kafe-kafe kekinian di kawasan tersebut ikut merasakan dampak positif. Tercatat, total transaksi selama hampir dua pekan penyelenggaraan mencapai ratusan juta rupiah, menegaskan posisi Gatsu sebagai destinasi wisata malam populer dan pusat skena kreatif anak muda Solo,” jelasnya Kamis (31/12/2025) malam.
Tak hanya hiburan, Solo is Solo juga menggandeng PMI untuk membuka donor darah melalui penyediaan bus donor. Hingga saat ini, hampir 100 kantong darah berhasil dihimpun. Beberapa aksi donasi bencana juga dilakukan melalui pertunjukan musik.
Selain itu, digelar pula program GATSU GIFT, yakni program belanja berhadiah utama sepeda motor listrik bagi pengunjung yang beruntung.
3. Doa dan harapan di tahun 2026

Dalam kesempatan tersebut, Walikota Solo Respati Ardi mengajak masyarakat untuk melakukan doa bersama atas musibah bencana yang terjadi di Indonesia. Selai itu ia juga meminta kepada masyararat untuk turut merenungkan dan menyusun rencana dan dan harapan di tahun 2026 mendatang.
“Maam hari ini malam spesial beruntung bagi kita yang bisa berdiri disini, mari kita berdoa bersama semoga bencana cepat pulih dan dapat dipertemukan kembali dengan keluarganya masing-masing, dan saya juga mendoakan untuk seluruh warga yang ada disini diberikan keberkahan di tahun 2026, diberikan kesehatan, kesuksesan, kita boleh berupaya boleh berikhtiar biarkan semesta yang bekerja,” kata Respati.
Gelaran ini sekaligus menandai 9 tahun perjalanan Solo is Solo, yang bermula sebagai festival mural pada malam tahun baru 2017, serta 3 tahun Street Art Market yang pertama kali digelar pada malam tahun baru 2022.
Edisi khusus liburan akhir tahun Solo is Solo Year End Gatsu Kalcer akan berlangsung hingga 3 Januari 2026 dan dapat dikunjungi setiap hari mulai pukul 18.00 hingga 24.00 WIB.


















.jpg)