Hari Kedua ASG, Atletik Tambah Raihan Tiga Emas

Indonesia bertengger di puncak klasemen

Semarang, IDN Times - Memasuki hari kedua ASEAN School Games (ASG) XI 2019 di Semarang, perolehan emas kontingen Indonesia terus bertambah. Di cabang olahraga atletik, tuan rumah menambah pundi-pundi tiga emas, satu perak dan satu perunggu.

Hasil itu terlihat dari lomba yang digelar di GOR Tri Lomba Juang (TLJ), Mugasari, Randusari, Sabtu (20/7).

1. Emas hari kedua diraih atlet-atlet yang bertarung di nomor 100 meter putri dan putra serta tolak peluru

Hari Kedua ASG, Atletik Tambah Raihan Tiga EmasANTARA FOTO/Aji Styawan

Ketua Kontingen Indonesia, Yayan Rubaeni mengungkapkan raihan emas yang dikumpulkan dari cabor atletik saat ini hampir mencapai target yang telah ditetapkan. 

Tiga keping emas itu disumbangkan dari nomor lari 100 meter putri, lari 100 meter putra, dan tolak peluru putri. Kemudian, medali perak diraih nomor lari 4 x 400 meter mix putra putri dan medali perunggu dari nomor lari 100 meter putra. 
 
"Alhamdulillah atletik dapat menyumbangkan medali emas yang sama seperti hari sebelumnya, tiga medali emas dan ini sudah hampir 80 persen dari target yang ditetapkan," ujar Yayan, seperti dinukil dari situs resmi Kemenpora.

Baca Juga: Pelari Kembar Ini Tambah Pundi-pundi Medali buat Indonesia di ASG XI

2. Yayan optimistis target raihan emas atletik terpenuhi

Hari Kedua ASG, Atletik Tambah Raihan Tiga EmasANTARA FOTO/Aji Styawan

Awalnya atletik ditarget mampu menyabet delapan emas pada perkembangan ASG XI 2019. Kini, pihaknya cukup optimistis target tersebut bakal terlampaui.


"Hari kedua ini kita sudah raih 6 emas dari target 8 minimal medali emas, kita optimis bisa capai terget bahkan semoga beberapa nomor yang diprediksi perak bisa menjadi emas," bebernya.
 
"Sebenarnya tugas anak-anak ini dari kami adalah mereka hanya menampilkan yang terbaik masalah menang, kalah dapat emas dapat waktu berapa adalah hal lain, kita masih optimis kontingen Indonesia masih dalam keadaan baik dan semangat yang luar biasa semoga esok bisa melebihi target," sambungnya.

3. Indonesia merajai klasemen sementara ASG XI 2019. Di bawahnya ada Thailand

Hari Kedua ASG, Atletik Tambah Raihan Tiga Emasinaasg2019.com

Yayan mengatakan, kontingen Indonesia sementara ini memuncaki klasemen dengan torehan 13 emas dan disusul Thailand dengan 10 emas.

"Semoga besok perolehan emas terus bertambah karena beberapa cabor sudah mulai final seperti tenis, sepak takraw, pencak silat dan lainnya," pungkasnya.

Baca Juga: Atletik Sumbang Tujuh Medali di Hari Pertama ASG 2019

Topik:

  • Paulus Risang

Berita Terkini Lainnya