16 Atlet Indonesia Berebut Medali di Polytron Para Badminton 2025

- Atlet Indonesia berebut medali di Polytron Para Badminton 2025
- Sejumlah atlet lolos ke semifinal, masih berpeluang menjadi juara umum
- Jadi poin lolos ke Paralimpiade Los Angeles, dukungan penuh dari NPC Indonesia
Surakarta, IDN Times - Tim para bulu tangkis Indonesia memasang target untuk menjadi juara umum dalam ajang Polytron Indonesia Para Badminton International 2025 di GOR Indoor Manahan, Kota Solo, 29 Oktober hingga 2 November 2025.
Total ada 16 atlet terbaik yang menjadi wakil Indonesia dalam kejuaraan grade 2 level 1 ini. Jumlah tersebut memang kalah dari India yang membawa 42 atlet ke Kota Solo.
1. Atlet Indonesia berebut medali

Wakil Sekjen NPC Indonesia, Rima Ferdianto mengatakan penetapan target ini turut didukung National Paralympic Committee Indonesia (NPC Indonesia). Meski dari sisi persaingan jauh lebih ketat dari edisi tahun lalu, status juara umum menjadi penting ketika berbicara target jangka panjang menuju Paralimpiade Los Angeles 2028.
"Otomatis semua pemain yang ikut kejuaraan ini, apabila bisa menjadi juara satu, dua ataupun tiga, poin yang akan didapatkan bisa sangat tinggi. Itu akan memudahkan para atlet Indonesia untuk lolos kualifikasi ke Paralimpiade Los Angeles 2028," jelasnya, Jumat (31/10/2025).
16 atlet yang diterjunkan dalam ajang ini wajib memanfaatkan status Indonesia sebagai tuan rumah. Atlet Indonesia tidak perlu beradaptasi dengan cuaca maupun perbedaan waktu yang mempengaruhi kebugaran atlet ketika bertanding.
"Ketika menjadi tuan rumah, kita bisa tampil dengan kekuatan penuh dan kita juga sudah terbiasa dengan cuaca serta kondisi lapangan yang sudah kita benahi," ucap Rima.
2. Sejumlah atlet lolis ke semifinal.

Memasuka babak perempat final, wakil Indonesia masih di dalam jalur yang tepat untuk menjadi juara umum pada hari kedua ajang Polytron Indonesia Para Badminton International 2025 di GOR Indoor Manahan, Solo.
Leani Ratri Oktila dkk. satu per satu menumbangkan wakil India yang menjadi pesaing utama mempertahankan gelar. Salah satu nama yang kembali membuat kejutan adalah Muhammad Al Imran. Imran memastikan satu tiket ke babak semifinal bersama Subhan dan Rina Marline yang turun di nomor tunggal maupun ganda. Serta Supriyadi/Agung Widodo yang akan melawan unggulan pertama asal Malaysia, Muhammad Ikwan Ramli/NoorAzwan Noorlan.
"Dengan perjalanan yang ditunjukkan para atlet sejauh ini, kami masih yakin bisa menjadi juara umum. Pesaingnya (masih) India karena mereka memiliki wakil di semua nomor pertandingan," kata Pelatih kepala para bulu tangkis Indonesia, Jarot Hernowo.
3. Jadi poin lolos ke Paralypiade Los Angeles.

Perjuangan atlet Indonesia dalam ajang Polytron Indonesia Para Badminton International 2025 mendapat dukungan penuh dari ketua umum National Paralympic Committee Indonesia (NPC Indonesia), Senny Marbun.
Ia didampingi Ukun Rukaendi pelatih bulu tangkis Indonesia sekaligus sekretaris jenderal (Sekjen) NPC Indonesia menyaksikan perjuangan para atlet pada Jumat siang. Ia mengatakan prestasi pada ajang ini sangat penting agar Indonesia bisa meloloskan banyak wakil di Paralimpiade Los Angeles 2028.
"Sasaran utama kita di turnamen ini adalah mendapatkan poin agar bisa meloloskan atlet sebanyak-banyaknya ke Los Angeles. Saya lihat kita mampu bersaing untuk menjadi juara di turnamen ini," ucap Senny Marbun.












.jpg)
