TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Laskar Muda PSIS Brandon Scheunemann Perkuat Timnas di Piala Asia U20

Dipanggil Shin Tae Yong untuk berangkat ke Uzbekistan

Pemain PSIS Semarang, Brandon Scheunemann. (dok. PSIS)

Semarang, IDN Times - Pemain muda PSIS Semarang, Brandon Scheunemann akan memperkuat Timnas Indonesia dalam Piala Asia U20 di Uzbekistan. Manajemen PSIS harus melepas pesepakbola berusia 17 tahun itu setelah menerima surat dari PSSI.

Baca Juga: Ini Penyebab PSIS Semarang Kalah dari Bhayangkara FC, Keok Lur!

1. Brandon diminta berangkat ke Uzbekistan

Pemain PSIS Semarang, Brandon Scheunemann. (dok. PSIS)

Berdasarkan surat dari PSSI dengan nomor 752/AGB/107/III-2023, Brandon diminta berangkat ke Uzbekistan untuk memperkuat Timnas U20.

“Kemarin siang kami mendapat kabar Brandon diminta Shin Tae Yong berangkat ke Uzbekistan karena ada pemain yang cedera. PSIS tentu senang karena ini akan menambah ilmu, pengalaman, dan jam terbang Brandon,” ungkap CEO PSIS Semarang, Yoyok Sukawi, Kamis (2/3/2023). 

Yoyok berpesan agar yang terpenting Brandon di Uzbekistan mencari ilmu yang banyak. Adapun, nantinya bisa ditularkan ke pemain muda PSIS lainnya. 

“Semangat berjuang Brandon,” ujarnya.

2. Gantikan pemain U20 yang cedera

Pemain PSIS Semarang melakukan persiapan latihan rutin di BRI Liga 1 2022/2023. (dok. PSIS)

Untuk diketahui, nama Brandon sebelumnya tidak masuk ke dalam list yang dibawa Shin Tae Yong di Uzbekistan. Namun, ketika sampai di Uzbekistan, salah satu pemain Timnas ada yang cedera sehingga Brandon kembali dipanggil.

Brandon sendiri sebetulnya turut dibawa PSIS ketika berlaga menghadapi Bhayangkara FC di Cikarang. Akan tetapi, ketika mendapat kabar tersebut Brandon langsung mempersiapkan diri untuk berangkat ke Uzbekistan. Sehingga, namanya tak masuk ke dalam line up pemain PSIS yang berlaga menghadapi The Guardians.

Baca Juga: Pemain PSIS Kartika Vedhayanto Perkuat Timnas di Sea Games 2023 

Berita Terkini Lainnya