Juara Grup A Piala Presiden 2022, PSIS Semarang Ketemu Bhayangkara FC

Sergio minta para pemain fokus ke pertandingan selanjutnya

Semarang, IDN Times - Kemenangan PSIS Semarang atas PSS Sleman dengan skor 5-2 berhasil membawa Laskar Mahesa Jenar duduk di puncak klasemen Piala Presiden 2022. Selanjutnya, tim pelatih meminta para pemain untuk fokus pada pertandingan selanjutnya menghadapi Bhayangkara FC

1. Kemenangan PSIS sesuai target

Juara Grup A Piala Presiden 2022, PSIS Semarang Ketemu Bhayangkara FCPertandingan PSIS Semarang melawan PSS Sleman pada laga babak penyisihan Grup A Piala Presiden 2022 di Stadion Manahan Solo, Jumat (24/6/2022). (dok. PSIS Semarang)

Pada laga yang digelar di Stadion Manahan Solo, Jumat (24/6/2022) Malam, lima gol PSIS disumbang oleh dua gol dari Jonathan Cantillana, dua gol dari Carlos Fortes, dan puncaknya dicetak oleh Hari Nur Yulianto. 

Pelatih PSIS Semarang, Sergio Alexandre mengatakan, kemenangan tersebut sudah sesuai target. 

"Kami sudah memenuhi target untuk amankan puncak klasemen (grup A). Selamat untuk tim dan semua suporter," ungkapnya dalam rekaman resmi yang diterima IDN Times, Sabtu (25/6/2022).

Baca Juga: PSIS Semarang Bantai PSS Sleman dengan Skor 5-2, Jadi Juara Grup A 

2. Pelatih punya banyak pilihan merotasi pemain

Juara Grup A Piala Presiden 2022, PSIS Semarang Ketemu Bhayangkara FCPertandingan PSIS Semarang melawan PSS Sleman pada laga babak penyisihan Grup A Piala Presiden 2022 di Stadion Manahan Solo, Jumat (24/6/2022). (dok. PSIS Semarang)

Atas pencapaian tersebut, pelatih asal Brasil itu juga berpesan agar tim pemain untuk tidak cepat puas karena laga Piala Presiden 2022 masih panjang. Sergio meminta pemain untuk tetap dan harus fokus pada pertandingan selanjutnya. 

Saat ini, skuat Laskar Mahesa Jenar sudah sesuai dengan ekspektasi pelatih karena mereka bekerja keras dan cermat. 

"Satu yang saya syukuri dalam tim ini saya punya banyak pilihan. Jadi kalau mau merotasi itu bukan hal yang berat," ujar Sergio.

3. PSIS bertemu Bhayangkara FC di perempat final

Juara Grup A Piala Presiden 2022, PSIS Semarang Ketemu Bhayangkara FCPertandingan PSIS Semarang melawan PSS Sleman pada laga babak penyisihan Grup A Piala Presiden 2022 di Stadion Manahan Solo, Jumat (24/6/2022). (dok. PSIS Semarang)

Pada laga selanjutnya, PSIS akan bertemu dengan Bhayangkara FC. Sergio menilai, Bhayangkara FC tim yang bagus dan berkualitas. 

"Namun, sekarang yang terpenting adalah memberi istirahat tim agar mereka kembali bugar. Jadi saat akan melawan Bhayangkara nanti, tim terbaik saya siap," katanya.

Sementara, kiper muda Yofandani Pranata mengatakan, ia bersyukur atas hasil yang didapat.

"Bersyukur bisa melaju ke babak selanjutnya semoga selalu kerja keras tidak lengah," tuturnya.

Untuk diketahui, setelah menjadi juara di Grup A pada babak penyisihan PSIS akan melawan Bhayangkara FC di perempat final Piala Presiden 2022.

Baca Juga: PSIS Semarang Waspadai Kekuatan PSS Sleman, Targetkan Menang 

Topik:

  • Dhana Kencana

Berita Terkini Lainnya