7 Pelatih Premier League dengan Total Belanja Tertinggi dalam Sejarah

Tidak semuanya bisa menyumbangkan trofi

English Premier League (EPL) diakui sebagai salah satu liga sepak bola paling kompetitif di dunia. Agar dapat bersaing di dalam atmosfer persaingan yang ketat ini, tim-tim EPL harus membentuk skuad yang tangguh melalui akuisisi pemain berkualitas.

Untuk mendatangkan pemain-pemain berkualitas tersebut, klub-klub di kasta tertinggi Liga Inggris ini harus bersedia menggelontorkan jumlah dana yang signifikan.

Hal ini tak lepas dari kekayaan klub-klub Premier League yang didukung para pemilik yang kaya raya. Mereka rela menggelontorkan dana fantastis untuk mendukung para pelatih dalam melakukan belanja pemain agar mendapatkan pemain yang sesuai dengan skema mereka. Bahkan beberapa pembelian mampu memecahkan rekor pembelian klub hingga liga.

Berikut tujuh pelatih Premier League dengan total belanja tertinggi sepanjang masa.

1. Eddie Howe telah mengeluarkan dana untuk belanja pemain sebesar 716,26 juta euro

7 Pelatih Premier League dengan Total Belanja Tertinggi dalam SejarahEddie Howe (twitter.com/NUFC)

Sebelum melatih Newcastle United sejak 2021, Eddie Howe pernah melatih Bournemouth dan Burnley.

Manajer berusia 46 tahun ini telah mendatangkan pemain sebanyak 42 dengan total belanja sebesar 716,26 juta euro atau setara Rp12 triliun lebih, di mana Alexander Isak menjadi pembelian tertinggi dengan harga 70 juta euro (Rp1,17 triliun).

Howe sendiri belum pernah meraih trofi sekali pun selama berkarier sebagai pelatih di Premier League.

2. Sir Alex Ferguson telah mengeluarkan dana untuk belanja pemain sebesar 768,60 juta euro

7 Pelatih Premier League dengan Total Belanja Tertinggi dalam SejarahSir Alex Ferguson (twitter.com/ManUtd)

Sir Alex Ferguson menjadi salah satu manajer terlama yang melatih di Premier League bersama Manchester United sejak 1986.

Meski 26 tahun menukangi Setan Merah, ia hanya mengeluarkan biaya sebesar 768,60 juta euro atau setara Rp 12,9 triliun untuk 73 pemain, dengan Rio Ferdinand menjadi pembelian termahalnya pada 2002.

Pelatih asal Skotlandia ini berhasil menyumbangkan 38 trofi kejuaraan selama karier gemilangnya di Old Trafford.

3. Juergen Klopp telah mengeluarkan dana untuk belanja pemain sebesar 933,5 juta euro

7 Pelatih Premier League dengan Total Belanja Tertinggi dalam SejarahJuergen Klopp (tengah) saat membawa Liverpool menjuarai Liga Champions Eropa pada 2019. (twitter.com/LFC)

Juergen Klopp bisa dibilang merupakan pelatih tersukses Liverpool dengan membawa klubnya menjuarai tujuh trofi di berbagai kompetisi.

Kesuksesan manajer asal Jerman ini tak lepas dari strategi pembelian pemainnya yang efektif dengan mendatangkan 31 pemain yang menelan dana sebesar 933,5 juta euro (Rp15,7 triliun) sejak 2015.

Pembelian tertingginya terjadi ketika ia memboyong Virgil van Dijk dari Southampton sebesar 84,65 juta euro (Rp1,4 triliun), sekaligus menjadikannya sebagai bek termahal di dunia hingga saat ini.

4. Mauricio Pochettino telah mengeluarkan dana untuk belanja pemain sebesar 950,88 juta euro

7 Pelatih Premier League dengan Total Belanja Tertinggi dalam SejarahMauricio Pochettino (chelseafc.com)

Sebelum menjadi pelatih Chelsea dan Tottenham Hotspur, Mauricio Pochettino pertama kali menjejakkan kakinya sebagai manajer di Premier League saat melatih Southampton pada 2013.

Selama 10 tahun berkarier di Inggris, pelatih asal Argentina ini telah menghabiskan dana sebesar 950,88 juta euro (Rp15,9 triliun) untuk 40 pemain dan Moises Caicedo menjadi pembelian termahalnya sekaligus memecahkan rekor transfer di EPL.

Sayangnya, dirinya belum mampu menyumbangkan satu pun trofi kepada tiga klub yang ia latih. 

5. Arsene Wenger telah mengeluarkan dana untuk belanja pemain sebesar 955 juta euro

7 Pelatih Premier League dengan Total Belanja Tertinggi dalam SejarahArsene Wenger (twitter.com/Arsenal)

Arsene Wenger telah mengabdikan dirinya sebagai manajer Arsenal selama 22 tahun sejak 1996. Selama dua dekade lebih, ia telah memboyong sebanyak 97 pemain dengan total biaya sebesar 955 juta euro (Rp16,09 triliun), di mana Pierre-Emerick Aubameyang menjadi transfer termahalnya dengan harga 63,75 juta euro atau setara Rp1 triliun.

Mantan pelatih asal Prancis ini berhasil memberikan 17 trofi bagi The Gunners yang semuanya merupakan kejuaraan domestik.

6. Jose Mourinho telah mengeluarkan dana untuk belanja pemain sebesar 1,34 miliar euro

7 Pelatih Premier League dengan Total Belanja Tertinggi dalam SejarahJose Mourinho (twitter.com/ChelseaFC)

Selama berkarier di Premier League sebagai pelatih, Jose Mourinho telah melatih tiga klub yang terdiri dari Chelsea, Manchester United, dan Tottenham Hotspur.

Pelatih asal Portugal ini telah menghabiskan dana sebesar 1,34 miliar euro (Rp22,5 triliun) untuk mendatangkan 64 pemain dengan Paul Pogba menjadi pemain termahalnya saat di Manchester United pada 2016.

Mourinho sendiri sukses meraih 12 trofi yang terdiri dari 8 trofi bersama Chelsea dan 4 trofi untuk Setan Merah.

7. Pep Guardiola jadi pelatih dengan pengeluaran belanja pemain tertinggi sebesar 1,48 miliar euro

7 Pelatih Premier League dengan Total Belanja Tertinggi dalam SejarahPep Guardiola berpose bersama trofi yang ia raih pada musim 2022/2023. (twitter.com/ManCity)

Pep Guardiola menjadi pelatih Premier League dengan pengeluaran tertinggi dengan jumlah mencapai 1,48 miliar euro atau setara Rp24,9 triliun.

Selama menukangi Manchester City sejak 2016, ia telah membeli 47 pemain dengan Jack Grealish menjadi pembelian termahalnya dengan banderol 117,5 juta euro (Rp1,9 triliun). Dengan pengeluaran sebanyak itu, Guardiola berhasil memenangi 14 trofi kejuaraan bersama The Cityzens.

Berdasarkan data yang telah disajikan, dapat disimpulkan bahwa pengeluaran transfer pelatih Premier League sangatlah besar.

Hal ini menunjukkan bahwa klub-klub EPL berkomitmen untuk terus memperkuat skuad mereka demi meraih kesuksesan.

Namun, tidak semua pelatih yang mengeluarkan dana besar berhasil meraih kesuksesan. Hal ini menunjukkan bahwa pengeluaran transfer bukanlah satu-satunya faktor penentu kesuksesan sebuah klub.

Baca Juga: Kiper Manchester United dengan Clean Sheet Terbanyak dalam 1 Musim EPL

Widyo Andana Pradiptha Photo Community Writer Widyo Andana Pradiptha

Seringnya nulis tentang sepak bola dan Formula 1

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Bandot Arywono

Berita Terkini Lainnya