Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
IDN Ecosystem
IDN Signature Events
For
You

9 Penyebab Rumah Terlihat Wingit, Hilangkan Kesan Angker dan Tak Terawat

ilustrasi rumah (pexels.com/Alican Helik)

Rumah bukan sekadar bangunan. Setiap rumah bahkan bisa memancarkan aura yang berbeda. Ada rumah yang tampak asri dan membuat siapa pun yang melihatnya seperti jatuh cinta. Rumah tersebut seolah-olah memberikan ketenangan yang luar biasa bagi siapa pun yang berada di dalamnya.

Namun, ada juga rumah yang malah terkesan wingit. Rumah seperti ini tidak harus berlokasi di tempat terpencil atau dekat area permakaman. Rumah yang sebetulnya berada di kawasan ramai pun dapat tampak menyeramkan.

Bahkan jika kamu merasa masih nyaman menghuninya; tetangga, teman, sampai kurir paket pun mungkin takut singgah di rumahmu. Cek apa saja yang bisa bikin orang merinding saat melihat rumahmu dan lakukan perbaikan. Agar baik kamu maupun orang lain sama-sama nyaman.

1. Ada pohon besar yang sudah tua

ilustrasi rumah (pexels.com/Tom Fisk)

Manfaat dari adanya pohon besar di halaman tentu sebagai perindang. Rumah menjadi tidak terasa terlalu panas. Akan tetapi kalau usia pohon sudah tua malah menimbulkan kesan menakutkan.

Bahkan mungkin usia pohon lebih tua daripada kamu. Pohon seperti ini sebaiknya diremajakan dengan ditebang dan diganti pohon baru. Selain agar rumahmu gak tampak wingit, juga mencegah pohon tiba-tiba tumbang. Terutama ketika hujan deras dan angin kencang.

2. Rumput lama tidak dipotong

ilustrasi rumah (pexels.com/Marina Leonova)

Memang pertumbuhan rumput sangat cepat apalagi di musim hujan. Untukmu yang punya lahan terbuka cukup luas dan ditumbuhi rumput wajib kasih perhatian lebih besar. Selalu pangkas rumput di halaman supaya sedap dipandang mata.

Jangan biarkan rumput tumbuh hingga melebihi mata kaki. Makin tinggi rumput di halaman makin kuat kesan menyeramkan. Walaupun bangunan rumah terbilang baru, rumput yang tinggi membuatnya seperti rumah lawas yang lama tak berpenghuni.

3. Cat mengelupas di sana-sini atau atap rusak

ilustrasi rumah rusak (pexels.com/Emmanuel Codden)

Penyebab berikutnya rumah terlihat horor adalah dinding yang tak terawat. Waktu dan perubahan cuaca membuat cat mengelupas di banyak titik. Ini menandakan sudah waktunya rumah kembali dicat agar terlihat seperti baru lagi.

Tapi bila kamu menunda-nundanya, kerusakan bertambah parah dan kesan wingit makin kuat. Selain cat dinding, kerusakan atap khususnya yang bisa dilihat dari luar juga menambah rasa takut orang. Mungkin kamu menunda perbaikan karena bagian genting yang pecah di bagian tepi sehingga bagian dalam rumah masih aman. Akan tetapi, tetap saja rumah terlihat tak terawat.

4. Terdapat lorong gelap dan kotor di samping rumah

ilustrasi menyorotkan cahaya (pexels.com/cottonbro studio)

Beberapa rumah memiliki lorong selebar kurang lebih setengah meter dan memanjang dari depan ke belakang. Biasanya lorong ini tercipta karena adanya kelebihan tanah saat kamu membeli rumah. Pembangunan rumah yang tidak dimaksimalkan sampai ke batas-batasnya menyisakan lorong di sisi kanan atau kiri.

Bisa juga lorong sengaja dibuat untuk jalan alternatif seandainya ada kendala dengan pintu utama. Atau, lorong direncanakan buat gudang. Apa pun itu, lorong ini perlu dibuat lebih baik agar tak terlihat menyeramkan. Seperti diberi lampu yang terang, sering dibersihkan, atau dibikin kolam ikan saja.

5. Minim cahaya

ilustrasi rumah di malam hari (pexels.com/Rıfat Gadimov)

Rumah yang memakai lampu remang-remang di malam hari bikin bulu kuduk siapa pun sontak berdiri. Bayangan mereka seketika mengarah pada film-film horor. Hantu selalu muncul di dalam ruangan yang pencahayaannya kurang baik.

Untuk menghilangkan kesan seram, gunakan lampu yang lebih terang baik di dalam maupun luar rumah. Boleh saja kamu memakai lampu kuning buat mempercantik taman. Tapi secara keseluruhan rumahmu harus tetap terlihat terang benderang.

6. Ada ruangan yang selalu tertutup

ilustrasi bagian dalam rumah (pexels.com/Digital Buggu)

Kesan horor juga dapat dirasakan baru setelah kamu atau orang lain memasuki rumah. Meski dari luar rumahmu terlihat baik-baik saja, adanya ruangan yang pintunya selalu tertutup rapat bikin seram. Orang yang lebih dari sekali datang bisa bertanya-tanya alasanmu selalu menutup rapat pintu tersebut.

Padahal, itu juga bukan kamar tidur yang perlu diberi privasi lebih tinggi. Kalaupun ruangan itu gudang dan dirimu cuma gak ingin kesan berantakannya terlihat, gunakan pintu yang sebagiannya kaca. Ini mengurangi pertanyaan dan imajinasi orang mengenai apa yang tersembunyi di balik pintu.

7. Perabot kuno yang gak dipoles kembali

ilustrasi meja dan kursi (pexels.com/Janko Ferlic)

Menggunakan perabot kuno baik hanya untuk pajangan maupun masih benar-benar digunakan sebetulnya tidak apa-apa. Perabot lawas juga dapat mempercantik ruangan. Pun bahannya boleh jadi lebih baik daripada bahan yang sekarang banyak dipakai produsen produk sejenis.

Akan tetapi, pastikan kamu memolesnya kembali agar kesan menakutkannya hilang. Bagaimanapun juga barang kuno seperti meja, kursi, radio, dan sebagainya digunakan jauh di waktu lampau. Orang yang melihatnya bakal membayangkan para pemakainya yang sudah meninggal dunia. Dengan barang dipoles lagi akan terlihat lebih cantik.

8. Rumah lama kosong

ilustrasi rumah (pexels.com/Isaiah Stilwell)

Sikap buru-buru dalam membeli properti bisa berujung kurang baik. Misalnya, kamu membeli satu rumah lagi dengan niat untuk dikontrakkan. Tapi ternyata rumah itu sepi peminat sehingga lama kosong. Lambat laun rumah tersebut bakal tampak menyeramkan bagi orang-orang di sekitarnya.

Rumah baik sebagai tempat tinggal pribadi maupun usaha sebaiknya gak lama tak berpenghuni. Kalau rumah yang sedianya buat dikontrakkan masih kosong, sesekali kamu mesti tidur di sana. Seperti setiap akhir pekan agar rumah itu memancarkan kehidupan.

9. Pembangunannya tidak selesai

ilustrasi rumah mangkrak (pexels.com/Din)

Beli rumah jadi atau membangun sendiri ada plus dan minusnya. Saat kamu membeli sebuah rumah yang siap huni tentu langsung mengeluarkan biaya besar. Sementara membangun rumah sendiri dapat dimulai dengan dirimu membeli tanahnya dulu. Rumah baru dibangun setelah ada dana.

Namun jika anggaran pas-pasan boleh jadi pembangunan terhenti, lama tak dilanjutkan lagi, kemudian mangkrak. Bangunan mangkrak bakal ditumbuhi tanaman liar bahkan bisa dicoret-coret orang tak bertanggung jawab. Pun jelas belum ada aliran listrik sehingga gelap gulita di malam hari. Itu bikin rumah terlihat menakutkan.

Agar rumah tidak terkesan wingit, perawatan sangat penting. Meski sebetulnya bangunan bersifat mati, tapi dapat pula terlihat menyeramkan bila kondisinya seperti di atas. Segera lakukan perbaikan kalau rumahmu pernah disebut horor atau kamu sendiri merasa demikian.

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Bandot Arywono
EditorBandot Arywono
Follow Us