Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
IDN Ecosystem
IDN Signature Events
For
You

5 Rekomendasi Deodorant Spray untuk Cegah Bau Badan

ilustrasi seorang pria memakai deodorant spray (freepik.com/drobotdean)
ilustrasi seorang pria memakai deodorant spray (freepik.com/drobotdean)
Intinya sih...
  • Sebamed Fresh Deodorant Spray mencegah bau badan dan cocok untuk kulit sensitif, dibeli dengan harga Rp225 ribu.
  • G&H PROTECT+ Antiperspirant Deodorant Spray bebas alkohol, dapat digunakan oleh pria dan wanita, dibeli dengan harga Rp163 ribu.
  • Romano Deodorant Body Spray Fine Fragrance Classic memiliki aroma segar dan hangat, dibeli dengan harga Rp40 ribu.

Bau badan memang bisa menurunkan rasa kurang percaya diri. Penyebabnya adalah karena keringat berlebih pada tubuh, utamanya bagian ketiak. Untuk mengatasi permasalahan bisa dicegah dengan memakai deodorant. Maka dari itu, biar bau badan gak muncul jangan malas untuk pakai deodorant.

Deodorant ada banyak jenisnya, salah satunya berbentuk spray. Deodorant spray bisa membuat perawatan tubuh jadi lebih praktis, lho. Maka gak ada alasan untuk tidak pakai deodorant biar tubuh tetap wangi. Inilah lima rekomendasi produk deodorant spray yang dapat kamu jadikan pilihan.

1. Sebamed Fresh Deodorant Spray

Sebamed Fresh Deodorant Spray (sebamedindonesia.com)

Rekomendasi pertama produk deodorant spray yang bisa kamu jadikan pilihan adalah Sebamed Fresh Deodorant Spray. Sebamed Fresh Deodorant Spray mengandung Tri-Ethylcitrate dan pH 5,5 yang formulanya mencegah bau badan dengan tetap menjaga pH kulit supaya tetap normal.

Buat kamu yang mudah sensitif sama produk deodorant, Sebamed Fresh Deodorant Spray menjadi produk yang patut kamu jadikan opsi. Sebab, Sebamed Fresh Deodorant Spray cocok digunakan untuk kulit yang mudah alergi dan sensitif. Sebamed Fresh Deodorant Spray bisa kamu beli serharga Rp225 ribu.

2. G&H PROTECT+ Antiperspirant Deodorant Spray

G&H PROTECT+ Antiperspirant Deodorant Spray (amway.id)

Deodorant spray dengan kemasan warna biru muda ini mengandung Prebiotic dan Proven Fragrance Encapsulation Technology yang formulanya mencegah bau badan dan keringat berlebih. Selain itu, produk deodorant spray ini juga diperkaya White Chia Oil yang bisa mencegah kulit iritasi serta warna kulit menjadi gelap.

Dengan formula tersebut, kamu gak perlu khawatir kulit jadi iritasi dan berwarna gelap akibat pemakaian deodorant. Produk deodorant ini diformulasikan bebas alkohol sehingga cepat meresap di kulit tanpa menimbulkan efek samping. Bisa digunakan oleh cowok maupun cewek, G&H PROTECT+ Antiperspirant Deodorant Spray dapat dibeli di harga Rp163 ribu.

3. Romano Deodorant Body Spray Fine Fragrance Classic

Romano Deodorant Body Spray Fine Fragrance Classic (tokopedia.com/Wipro Unza Official)
Romano Deodorant Body Spray Fine Fragrance Classic (tokopedia.com/Wipro Unza Official)

Romano Deodorant Body Spray Fine Fragrance Classic cocok dijadikan pilihan buat kamu yang suka deodorant dengan aroma segar. Produk deodorant spray ini gak cuma memiliki aroma segar, namun juga hangat karena diperkaya Patchouli dan Sandalwood.

Aroma segar dan hangatnya yang longlastick lock, deodorant spray dari Romano ini bisa membuat tubuh terasa lebih fresh sepanjang hari. Dengan begitu, kamu pun jauh dari bau badan yang membuat kurang percaya diri. Romano Deodorant Body Spray Fine Fragrance Classic bisa kamu beli di Rp40 ribu.

4. Nivea Men Deep Deodorant Spray

Nivea Men Deep Deodorant Spray (nivea.co.id)
Nivea Men Deep Deodorant Spray (nivea.co.id)

Dengan diperkaya Black Charcoal dan Black Wood Scen, produk deodorant spray milik Nivea ini bisa bantu cegah keringat berlebih pada kulit ketiak yang menyebabkan bau badan. Selain itu, dedodorant spray satu ini juga memiliki anti-bakteri yang formulasinya mencegah dan mengurangi pertumbuhan bakteri penyebab bau badan.

Nivea Men Deep Deodorant Spray dapat membantu kulit ketiak tetap kering selama 48 jam, sehingga bikin bau badan minggat. Dengan begitu, tubuh bisa tetap terasa segar meski seharian beraktivitas. Kamu bisa beli produk deodorant spray ini dengan harga Rp59 ribu.

5. Deorex Body Odorizer Spray For Men

Deorex Body Odorizer Spray For Men (shopee.co.id/Makeupbeauty Official Shop)
Deorex Body Odorizer Spray For Men (shopee.co.id/Makeupbeauty Official Shop)

Deorex Body Odorizer Spray For Men memiliki aroma maskulin yang bisa membuatmu tampil lebih percaya diri. Produk deodorant spray ini diperaya teknologi masking fragrance yang formulanya dapat menetralisir bau badan dalam hitungan detik.

Dengan diperkaya stress relieving sensation, maka aroma segarnya bisa memberikan sensasi menenangkan. Mampu cegah bau badan akibat keringat berlebih selama 72 jam menjadikanmu terasa segar seharian. Harga Deorex Body Odorizer Spray For Men ini Rp80 ribu.

Gak melulu ribet, rawat badan supaya tetap wangi dan segar bisa dilakukan secara praktis. Salah satunya dengan memakai deodorant spray. Pemakaiannya cukup semprot di area ketiak, maka cegah bau badan jadi lebih sat set.

Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Amir Rosadi
EditorAmir Rosadi
Follow Us