9 Ide Outfit Casual Denim Style ala Jung Eun Ji, Anti Gagal

Kembali menghiasi layar kaca dengan Drakor ‘Miss Day and Night’ Jung Eun Ji memperlihatkan keunggulannya dalam bidang akting.
Dalam drama, Eun JI berperan sebagai Lee Min Jin seorang wanita yang mempunyai dua kehidupan, yaitu sebagai seorang wanita muda dan seorang wanita tua.
Dengan plot drama yang menarik, Jung Eun Ji sukses memerankan karakternya. Hal ini dibuktikan dengan rating drama yang cukup tinggi, serta banyak disukai oleh penonton.
Soal berakting, Jung Eun Ji memang sudah tak diragukan lagi. Sebagai puclic figure, Eun Ji dituntut untuk memberikan penampilan yang all out dan totalitas.
Dalam kesehariannya, Eun Ji kerap menggunakan busana kasual dengan bahan denim untuk menunjang penampilan.
Meski terkesan sederhana, penampilannya selalu all out dan anti gagal. Penasaran? Yuk, langsung intip deretan ide outfit denim ala Jung Eun Ji berikut ini.
1.Eunji tampil kece dalam balutan printed t-shirt dan long pants denim dengan details ripped di bagian lutut. Looks effortless!

2.Kombinasi catchy dari denim on denim berwarna dark blue, nampak edgy dipadu dengan basketball hat, kacamata, dan sneakers

3.Bergaya sederhana, Eunji memadukan long sleeves top hitam dan long pants denim dilengkapi heels berwarna senada

4.Anti ribet! Padanan simple dari sleeveless top putih dan long pants denim, ditambah sneakers ini bisa jadi pilihan selanjutnya

5.Tampil playful dalam balutan one shoulder top putih, di-layer dengan tube crop top dan high waist pants berwarna light blue

6.Eunji tampil stunning dengan mengenakan denim dress warna dark blue dan kalung berbentuk sederhana. Cocok dipakai buat hangout!

7.Kombinasi kece dari inner putih dapat kamu padu dengan denim on denim berwarna biru dongker seperti ini

8.Mau outfit buat ngantor? Padanan blouse putih dan long pants denim ini bisa jadi outfit andalan buat yang simple buat ngantor

9.Mix and match shirt putih dengan vest knit hitam, lalu padu dengan long pants denim berwarna dark blue. Mudah disontek!

Kombinsi outfit denim yang kasual dan edgy banyak digemari oleh masyarakat. Tampilan yang simple dan effortless membuat denim banyak dipiliah sebagai outfit analan.
Tak terkecuali, Jung Eun Ji yang kerap tampil kece dalam balutan outfit denim miliknya. Dari inspirasi oufit tadi, nomor berapa yang paling menarik perhatianmu?



















