TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Selama PPKM Darurat, 1.883 Orang Meninggal Akibat COVID-19 di Semarang

Kasus aktif virus corona di Semarang ada 768 pasien

Ilustrasi proses pemakaman salah satu jenazah COVID-19. (IDN Times/Aldila Muharma dan Fiqih Damarjati)

Semarang, IDN Times - Melansir data laman siagacorona.semarangkota.go.id, per Sabtu (7/8/2021) pukul 19.00 WIB, sepanjang PPKM Darurat ada 1.883 pasien COVID-19 yang meninggal dunia di Kota Semarang. Jumlah angka kematian tersebut kumulatif dari 3 Juli---7 Agustus 2021.

Baca Juga: Kasus COVID-19 Semarang Diklaim Turun, Kebutuhan Oksigen Cuma 17 Ton

1. Angka kematian COVID-19 tembus 6.090 kasus

Ilustrasi petugas Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Samarinda saat mengangkat pasien meninggal probabel COVID-19 dari RSUD Abdul Wahab Sjahranie. Dok. BPBD Samarinda

Hingga 3 Juli 2021, angka kematian COVID-19 di Ibu Kota Jawa Tengah mencapai 4.207 kasus. Sedangkan per Sabtu (7/8/2021) sudah tembus 6.090 kasus. Kemudian, selama 24 jam terakhir, ada 32 kasus pasien meninggal akibat virus corona di Kota Semarang.

Jumlah pasien meninggal COVID-19 secara kumulatif itu meningkat dibandingkan hari sebelumnya. Yakni dari 6.058 kasus menjadi 6.090 kasus. Sepanjang pandemik, warga ber-KTP Semarang yang meninggal karena COVID-19 sebanyak 4.221 orang. Sedangkan, sebanyak 1.869 kasus adalah pasien meninggal dari luar kota Semarang.

Sampai Sabtu (7/8/2021), sebanyak 768 pasien positif COVID-19 masih dirawat di Kota Semarang. Jumlah kasus aktif menurun dibandingkan hari sebelumnya, dari 815 kasus menjadi 768 kasus atau turun 47 kasus.

2. Sepanjang pandemik pasien positif COVID-19 capai 83.465 kasus

Ilustrasi isolasi COVID-19. (ANTARA FOTO/Oky Lukmansyah)

Dari jumlah 768 pasien positif COVID-19 yang masih dirawat di rumah sakit dan tempat isolasi di kota yang dipimpin Hendrar Prihadi, sebanyak 462 pasien merupakan warga ber-KTP Semarang dan 306 pasien adalah warga luar kota Semarang.

Secara kumulatif ada 83.465 kasus pasien positif COVID-19 yang pernah dirawat di Kota Semarang. Sepanjang pandemik sudah 68.751 warga ber-KTP Semarang terkena COVID-19.

Jumlah kumulatif pasien sembuh di angka 76.607 kasus. Per hari ini ada 504 pasien COVID-19 dinyatakan sembuh. Jumlah pasien sembuh bertambah dari hari sebelumnya mencapai 76.607 kasus menjadi 76.103 kasus. Sebanyak 64.608 pasien adalah warga Semarang, sedangkan 12.539 orang dari luar kota.

Baca Juga: Oksigen Masih Langka, 13 RS Pesan Ratusan Tabung ke Semarang

Berita Terkini Lainnya