TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Sipir Geger! Demi Pacar di Sel Cewek 25 Tahun Masukkan Sabu ke Popcorn

Pelaku sedang diinterogasi penyidik Ditnarkoba

Ini penampakan sabu yang diselipkan ke dalam plastik popcorn. Dok Humas Lapas Kedungpane Semarang

Semarang, IDN Times - Para sipir yang berjaga di Lapas Kelas IA Kedungpane, Semarang dibuat terkejut dengan aksi penyelundupan sabu tepat saat jam makan siang, Senin (18/1/2021) pukul 10.45 WIB. Pelaku penyelundupan sabu merupakan seorang perempuan berumur 25 tahun dengan inisial RRD. 

Tindakan RRD tergolong nekat. Pasalnya, dari penuturan Kepala Lapas Kelas IA Kedungpane, Dadi Mulyadi, perempuan muda itu kedapatan memasukan bungkusan sabu ke dalam plastik yang berisi popcorn. 

"Ada empat klip sabu yang dia masukan ke dalam wadah popcorn. Tindakannya baru diketahui saat dia masuk ke lapas, lalu dicek barang bawaannya, pas digeledah, petugas yang curiga menemukan empat klip sabu di dalam popcorn," kata Dadi kepada IDN Times via sambungan telepon. 

Baca Juga: Lapas Kedungpane Overload 300 Persen, Napi Jambret Bebas Lebih Awal

1. Pelaku nekat selipkan sabu 30,5 gram ke plastik popcorn

Seorang perempuan ditangkap karena menyelundupkan sabu di dalam popcorn. Dok Humas Lapas Kedungpane Semarang

Ia menyebut sabu yang diselundupkan oleh RRD seberat 30,5 gram. Ketika datang ke Lapas Kedungpane, RRD memakai masker. RRD yang notabene merupakan warga asli Semarang itu mengaku disuruh pacarnya berinisial YW membawa popcorn saat membesuk ke dalam penjara. 

2. Pelaku sedang diinterogasi Ditnarkoba Polda Jateng. Sebuah telepon genggam juga disita

Dua petugas mengecek klip sabu yang ditaruh di dalam plastik popcorn. Dok Humas Lapas Kedungpane Semarang

Petugas lapas, kata Dadi bersama penyidik Ditnarkoba Polda Jateng saat ini masih mengorek keterangan RRD terkait motif penyelundupan sabu tersebut. Selain empat paket sabu, petugas lapas juga menyita sebuah telepon genggam, sim card. 

"Si perempuan yang nyelundupin sabu itu sudah kita serahkan kepada petugas Ditnarkoba Polda. Biar pihak penyidik yang menginterogasi apakah dia sudah tahu di dalam popcorn ada sabu atau memang ada modus lainnya. Kalau dia ngakunya pacarnya ada di lapas dan dia suruh membesuk sekalian bawa popcorn," terangnya. 

Baca Juga: Overload! 18 Gembong Narkoba di Lapas Kedungpane Dikirim ke Nusakambangan

Berita Terkini Lainnya